SERAYUNEWS– Setelah sempat tutup karena ada penyempurnaan wahana, wana wisata baru Pandan Kuning Park kembali buka. Kini, Pandan Kuning Park siap menyambut wisatawan dari berbagai daerah pada libur Lebaran.
Pengelolaan Pandan Kuning Park sendiri kini oleh Bumdes Bondronolo. Direktur Bumdes Bodronolo Ulul Fadli mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kebumen siap memeriahkan libur Hari Raya Idul Fitri 1445 lebih semarak dan meriah. Ia menyebut, Pandan Kuning Park secara resmi buka untuk kunjungan wisatawan pada Rabu (10/4/2024).
“Harapannya, banyak pengunjung yang akan berwisata dan menikmati liburan di Pandan Kuning Park,” terang Ulul seperti di laman resmi Pemkab Kebumen.
Adapun wahana di Pandan Kuning Park di antaranya ada kuda putar, komedi putar, Kolam Sepeda Air, Bom Bom Car, Kolam Kecehan atau kolam tumpah, dan Kereta Ceria. Lalu, tersedia juga cafe, resto, area kantin, panggung perahu dan lain sebagainya.
Sementara itu, harga tiket semua wahana di Pandan Kuning Park di musim libur Lebaran dari tanggal 10 sampai dengan 21 April 2024, hanya Rp10 ribu per orang.
“Menariknya, harga tiket semua wahana di Pandan Kuning Park di musim libur Lebaran dari tanggal 10 sampai 21 April 2024 hanya Rp 10 ribu per orang. Tak hanya itu, untuk wahana kolam renang atau kolam kecehan free tidak ada biaya tiket,” ucapnya.
Selain itu, Ulul juga turut menekankan kepada semua pihak untuk menjaga ketertiban lalu lintas maupun kenyamanan serta antisipasi maraknya pedagang yang kemungkinan lebih banyak.
“Tentunya kami juga mempersiapkan segala aspek keamanan dan kenyamanan pengunjung, menyambut dan menyiapkan sebaik mungkin baik lalu lintas maupun pedagang. Tujuannya agar mereka bisa menikmati liburan di Pandan Kuning Park dengan nyaman,” lanjutnya.
Dengan desain tampilan seperti Ancol Jakarta, Pandan Kuning Park ini nantinya akan menjadi ikon wisata Kebumen yang terintegrasi dengan wisata-wisata lain di Pesisir Selatan Kebumen.
“Dengan berdirinya Pandan Kuning Park harapannya ke depan bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat pesisir selatan Kebumen. Hal ini dapat dukungan dengan upaya Pemkab Kebumen menerapkan konsep KITA (Kebumen Integrated Tourisme Area),” tandasnya.
Sebelumnya, doa bersama sekaligus opening pengelolaan Pandan Kuning Park, pada Senin (8/4/2024). Hadir dalam kegiatan opening adalah Wakil Bupati Kebumen Ristawati Purwaningsih, Sekda Edi Rianto, Direktur Bumdes Bodronolo Ulul Fadli, serta pejabat dari Dinas Pariwisata Kabupaten Kebumen.
Dalam kesempatan itu, Ulul menyampaikan, Pandan Kuning Park merupakan wahana wisata baru di atas lahan dengan luas 3 hektare. Pandan Kuning Park memiliki desain seperti miniatur Ancol, yang menyajikan 11 wahana permainan menarik untuk berlibur yang mengasyikkan.