SERAYUNEWS – Apa kamu sedang mencari referensi tempat makan yang berada di sebuah pantai dengan nuansa Bali dan letaknya tidak jauh dari Jakarta? Pantai Pandan Carita Cafe and Resto bisa jadi pilihan tepat.
Restoran tersebut terletak tidak jauh dari Pantai Carita di Kabupaten Pandeglang, Banten yaitu kurang dari satu kilometer. Selain itu, ini tidak sampai tiga jam perjalanan apabila Anda warga Jakarta.
Tak hanya dapat menikmati panorama pemandangan laut, restoran ini memiliki daya pikat lain yang tak kalah menarik. Salah satunya adalah adanya area makan di pantai dengan vibes khas pulau Dewata Bali.
Selanjutnya, lokasi Pantai Pandan tepatnya beralamatkan di Jalan Raya Carita Nomor 29, Desa Sukajadi, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.
Lokasi sangat strategis karena dikelilingi oleh pantai-pantai yang ada di Banten, termasuk Pantai Carita yang sudah sangat populer di kalangan anak muda.
Dari Pantai Carita, para pengunjung hanya perlu menempuh jarak sekitar 300 meter. Jarak itu bisa kamu tempuh dalam 1 menit saja melalui Jl. Nasional III untuk sampai di Pantai Pandan.
Berikutnya, apabila berangkat dari pusat Kota Serang, kamu perlu membutuhkan waktu 1 jam 43 menit dengan menggunakan kendaraan pribadi. Ini bisa terbilang sejauh 66,4 kilometer.
Adapun pelancong yang on the way (otw) dari Jakarta dan sekitarnya, bisa berkendara melalui tol sejauh 152 kilometer atau sekitar 2 jam 48 menit untuk sampai di Pantai Pandan.
Alternatif lain dapat menggunakan layanan kereta api, dari menaiki commuter line (KRL) menuju ke Stasiun Rangkasbitung dari Tanah Abang hingga menggunakan bus.
Berikut adalah lokasi Pantai Pandan Carita Cafe and Resto di Google Maps agar tidak tersesat, karena sudah sesuai titik.
https://maps.app.goo.gl/Z7BFZviyX7pt26Gx9
Sementara itu, berikut adalah rangkuman daya tarik dari restoran Pantai Pandan Carita.
Pertama, Cafe and Resto, ini khususnya area pantai, banyak orang mengatakan bernuasan bali. Terlebih, pasir putihnya menjadi alasan utama di balik kemiripan itu.
Banyaknya event-event komunitas di sini, seperti bar night, art, snorkeling sampai dengan surfing juga menambah kesan pulau Dewata yang selama ini menjadi primadona.
Restoran ini berada di daerah pantai bahkan dibilang tepi laut. Alhasil, pemandangan laut yang indah bisa dilihat sembari menyantap makanan di tempat atau dine-in.
Apalagi, vibes atau suasana tersebut akan semakin menawan saat matahari tenggelam atau biasa disebut sunset yang banyak diburu-buru Gen Z atau anak skena.
Daya pikat yang ketiga ialah kafe ini menyediakan dua konsep jenis area makan. Area makan pertama berkonsep semi luar ruangan dan paving menjadi alasnya.
Area makan kedua, berkonsep luar ruangan atau outdoor dan berada di daerah pantai. Sehingga, para pengunjung bisa bersantap sembari merasakan pasir lembut yang mengenai kaki.
Kelebihan yang keempat adalah tersedia area kolam renang di Pantai Pandan Carita Cafe and Resto. Jadi, bisa menjadi alternatif ketika sedikit malas bermain air di bibir pantai.
Selain itu, para pengunjung juga bisa berenang sebelum atau sesudah bersantap mencicipi berbagai menu makanan dan minuman di sini.
Terakhir, kafe sekaligus resto yang satu ini menampilkan makanan tradisional yang unik.
Banyak menu di restoran ini memakai piring yang terbuat dari anyaman bambu.
Adapun piring tersebut beralaskan daun, sehingga menambah kental makanan tradisional yang sering diburu oleh pencinta kuliner.
Itulah informasi pembahasan tentang Pantai Pandan Carita Cafe and Resto dengan nuansa Bali di Pandeglang, Banten. Apabila tertarik, bisa mengunjunginya pada jam operasional dari jam 10 pagi hingga 10 malam dengan HTM weekdays Rp20 ribu dan weekend Rp40 ribu.
***