SERAYUNEWS-Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga HR Bambang Irawan meraih penghargaan sebagai tokoh peduli olahraga. Penyerahan penghargaan oleh Bupati Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) dalam acara Pahargyan Agung dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Purbalingga ke 193, di Pendapa Dipokusumo, Senin (18/12/2023).
“Penghargaan sebagai tokoh peduli olahraga diberikan kepada Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga HR Bambang Irawan. Beliau memiliki kepedulian terhadap pembangunan olahraga di Purbalingga. Ini merupakan usulan dari kami,” kata Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Dinporapar) Purbalingga Prayitno.
Saat ini Bambang Irawan menjabat sebagai ketua umum Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Kabupaten Purbalingga periode 2021-2025. Di bawah kepemimpinannya sepakbola di wilayah tersebut mulai menggeliat.
Terakhir kesebelasan Persibangga mampu menembus babak 8 besar Liga 3 Jateng tahun 2023. Prestasi ini merupakan prestasi terbaik yang diraih selama keikutsertaan tim kebanggan warga Purbalingga di kompetisi liga 3 Jateng.
Selain itu kesebelasan Persibangga Junior juga meraih prestasi masuk 8 besar di turnamen Piala Soeratin U 17 tingkat Jateng tahun 2023. Di bawah kepemimpinannya, sepakbola Purbalingga juga fokus pada pembinaan usia dini dan pemain lokal.
“Kami memang berkonsentrasi dalam pembinaan pemain sepakbola lokal dari Purbalingga. Mereka menjadi kerangka tim bagi kesebelasan Persibangga,” tutur Bambang Irawan.
Selain menjadi nakhoda di Askab PSSI Purbalingga, Ketua DPC PDIP Kabupaten Purbalingga tersebut juga menjadi Ketua Umum Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) dan Taekwondo Indonesia (TI) Kabupaten Purbalingga. Menanggapi penghargaan peduli olahraga yang diraihnya, Bambang Irawan mengatakan itu bukan semata kerjanya sendiri.
“Ini bukan karena kehebatan saya. Tapi ini dikarenakan banyak orang hebat yang membantu dan memberikan dukungan penuh kepada saya di organisasi olahraga yang saya pimpin,” ungkapnya.
Dia juga menyampaikan ajakan untuk hidup sehat dan rajin berolahraga agar masyarakat terhindar dari berbagai penyakit yang disebabkan kurangnya berolahraga. Dia mengajak warga Purbalingga untuk mensosialisasikan gerakan rajin berolahraga minimal 30 menit setiap hari agar tubuh selalu fit dan sehat.
“Saya juga mengucapkan selamat Hari Jadi ke 193 Kabupaten Purbalingga. Semoga Kabupaten Purbalingga semakin maju dan sejahtera serta berdaya saing menuju masa depan gemilang,” imbuhnya.
Dalam kesempatan terpisah, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Purbalingga Gunanto Eko Saputro menyampaikan penghargaan diberikan kepada sejumlah pihak bertepatan dengan momentum peringatan Hari Jadi Kabupaten Purbalingga ke 193.
“Penghargaan diberikan kepada 18 tokoh masyarakat, tokoh agama, pejabat dan juga praktisi yang menjadi pegiat di bidangnya masing-masing,” jelasnya.