Cilacap Tengah, serayunews.com
Penyerahan bantuan secara simbolis diberikan kepada sejumlah perwakilan warga Kecamatan Cilacap Tengah bertempat di Kelurahan Sidanegara, Rabu (15/09). Acara tersebut dihadiri Forkopimcam, Sejumlah Lurah, Dankoti MPC PP, Ketua PAC PP Cilacap Tengah, anggota PP dan sejumlah warga penerima.
Camat Cilacap Tengah Bambang Wijoseno menyampaikan apresiasi kepada MPC Pemuda Pancasila Cilacap yang ikut peduli membantu penanganan Covid-19 dan membantu warga terdampak Covid-19 berupa bantuan paket sembako dan penyemprotan disinfektan oleh Tim Gugus Tugas Cabang Task Force Relawan Kemanusian Covid-19 PP.
“Mewakili Pemerintah Kecamatan Cilacap Tengah menyampaikan terimakasih kepada Ormas Pemuda Pancasila yang telah membantu warga terdampak Covid-19. Ini merupakan langkah yang bagus untuk ditiru oleh Ormas lain, kegiatan ini juga untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya.
Bambang menambahkan, berdasar data Puskesmas Cilacap Tengah, penyebaran Covid-19 di Cilacap Tengah sudah turun drastis, dari jumlah sebelumnya ratusan kasus, saat ini tinggal 14 orang yang terpapar Covid.
Ketua MPC PP Cilacap Edy Santoso melalui Dankoti MPC Addy Widayat menyampaikan bahwa bantuan yang disalurkan ke seluruh wilayah di Cilacap dengan jumlah sebanyak 500 paket sembako berisi beras, vitamin, hand sanitizer dan masker, bekerjasama dengan Indika Foundation dan MPN PP. Selain itu, Ketua MPC PP Cilacap juga memberikan bantuan sebanyak 200 paket sembako untuk setiap kecamatan di Cilacap.
“Dari Ketua MPC PP Cilacap Edy Santoso memberikan 24 ton beras untuk 24 kecamatan. Bantuan kita salurkan secara serentak dengan door to door ke rumah warga yang terdampak Covid-19,” ujarnya.
Selain menyalurkan sembako, Tim Gugus Tugas Cabang Task Force Relawan Kemanusian Covid-19 juga melakukan tugas penyemprotan disinfektan di sejumlah tempat fasilitas umum, masjid, pasar dan rumah warga. Sedangkan tugas lain yaitu melakukan sosiasliasi pentingnya vaksinasi kepada warga.
Salah satu penerima bantuan Mujiyati yang sedang menderita sakit strok, tinggal di RT 01 RW 07 Kelurahan Sidanegara Kecamatan Cilacap Tengah merasa bersyukur mendapat bantuan sembako, sehingga bisa bermanfaat dimasa pandemi ini.
“Alhamdulillah bantuan ini sangat bermanfaat dimasa pandemi ini, semoga keluarga PP diberikan kelancaran dan panjang umur,” ujarnya.
Ketua PAC PP Cilacap Tengah Pariman mengatakan, bantuan di Kecamatan Cilacap Tengah disalurkan kepada warga terdampak Covid-19 di Kelurahan Sidanegara, Gunung Simping, Kutawaru, Lomanis dan Donan.
“Kegiatan ini juga sebagai bentuk bakti sosial anggota Pemuda Pancasila sehingga semakin lebih dekat dan peduli kepada masyarakat terutama yang lebih membutuhkan,” ujarnya.