SERAYUNEWS – Turnamen seni bela diri campuran (MMA) BYON siap kembali digelar. Mengangkat tema BYON Madness, ajang ini akan menjadi wadah bagi para petarung Indonesia untuk memperebutkan sabuk juara.
BYON Madness akan berlangsung pada 26 April 2025 di Studio 6 Emtek City, Daan Mogot, Jakarta.
Turnamen ini menjanjikan duel-duel penuh gengsi sekaligus membawa misi mendorong para atlet lokal melangkah lebih cepat menuju pentas internasional.
Dua jagoan Indonesia, Ongen Saknosiwi dan Felmy Sumaehe, pasti akan kembali naik ring untuk bertarung dalam gelaran ini.
Eksklusif tayang melalui layanan Pay-Per-View (PPV) di Vidio, BYON Madness bukan sekadar ajang kompetisi, melainkan juga panggung bagi petarung Tanah Air untuk mencetak sejarah dan membuka jalan menuju panggung dunia.
BYON Madness bukan hanya sekadar turnamen rutin. Ajang ini menjadi arena pembuktian bagi para petinju Indonesia.
Mereka akan menunjukkan kemampuan dan mencetak prestasi yang dapat mengantarkan ke panggung internasional.
Menanggapi kehadiran Ongen dan Felmy sebagai bintang utama, Marcellos menegaskan bahwa gelaran ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang yang secara khusus untuk membawa nama kedua petarung tersebut menembus level dunia.
Tak kalah menarik, deretan laga di babak undercard juga akan menyajikan pertarungan seru yang mempertemukan sejumlah petinju berbakat dan penuh potensi.
Tiket untuk menyaksikan BYON Madness tersedia dalam berbagai pilihan, menyesuaikan kebutuhan dan preferensi penonton.
Bagi yang ingin merasakan langsung atmosfer seru di lokasi dan berada dekat dengan ring tinju, tiket nonton langsung bisa Anda beli melalui situs resmi Kiostix.
Selanjutnya, harga tiket mulai dari Rp180 ribu hingga Rp600 ribu.
Sementara itu, bagi penonton yang lebih memilih menikmati pertarungan dari kenyamanan rumah bersama keluarga atau teman, tersedia opsi eksklusif melalui layanan pay-per-view (PPV).
Tiket PPV ini mulai dijual sejak 18 April 2025 dengan harga mulai dari Rp29 ribu (belum termasuk pajak) dan dapat diakses dengan mudah melalui platform Vidio.
Pertarungan Ongen dan Felmy di BYON Madness menjadi salah satu momen paling para pecinta tinju Indonesia nantikan.
Dengan perebutan gelar juara WBA Asia, kedua petinju siap menyajikan duel penuh tensi dan menunjukkan bahwa Indonesia memiliki petarung berkelas internasional.***