SERAYUNEWS – Event Etawalin Dieng Run 2023 mengajak pelari untuk merasakan sensasi lari sambil menikmati pemandangan alam di dataran tinggi Dieng.
Peserta tidak hanya olahraga lari saja tetapi juga merasakan udara sejuk sekaligus tempat wisata di Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah.
Dieng Run 2023 akan dilaksanakan pada 29 Oktober 2023 dan terbuka untuk umum. Titik lokasi lomba ini akan dimulai dari Museum Kailasa, Dieng, Banjarnegara.
Acara lari maraton di Dieng kali ini mengusung tema “Run Strong With Etawalin” yang akan menghadirkan semangat baru para peserta menyelesaikan garis finish karena Etawalin selalu menjadi teman setia untuk aktif bergerak tanpa batas.
Dieng Run 2023 merupakan acara yang diselenggarakan oleh SerayuNews bersama Kodim 0704 Banjarnegara, KONI Banjarnegara serta menggandeng Etawalin.Peserta bisa memilih kategori lari, yakni sejauh 5K dan 10K.
“Kami sediakan hadiah berupa uang tunai ratusan juta untuk masing-masing pemenang kategori (terpisah antara putra dan putri) terdiri dari kategori umum 10K, kategori pelajar 10K, dan kategori umum dan pelajar 5K,” jelas Galih Wijaya, Direktur Serayunews.
Kamu mau mengikuti lari maraton di Dieng? Cara daftar Dieng Run 2023 melalui laman resmi https://diengmaraton.serayunews.com/. Pilih kategori lari yang ingin diikuti dan klik “Daftar Sekarang” pada laman tersebut.
Sementara itu, biaya pendaftaran kategori pelajar sebesar Rp 100.000 dan kategori umum sebesar Rp 150.000. Pendaftaran paling lambat tanggal 20 Oktober 2023.
Peserta mendapatkan jersey, air mineral, BIB, tiket wisata zona 2 Dieng Banjarnegara untuk 2 hari, dan medali bagi finisher.
Berikut daftar hadiah bagi para pemenang yang berhasil sampai finish (kategori laki-laki dan perempuan terpisah):
Kategori Umum 10K
Kategori Pelajar 10K
Kategori Umum 10K
Kategori Umum dan Pelajar 5K
Info lebih lanjut follow akun official Etawalin Dieng Run 2023 di @dienglari_atasawan atau menghubungi Whatsaap 0815-7830-9218.
***