
SERAYUNEWS-Pertandingan Liga 4 Jateng antara Persikama Kabupaten Magelang vs Persak Kebumen akan berlangsung jelang sore ini, Rabu (7/1/2026) mulai pukul 15.00 WIB. Pertandingan grup F ini bisa ditonton secara langsung di YouTube.
Anda bisa masuk ke kanal YouTube suaramudacom. Dari situ, Anda nanti bisa menikmati langsung pertandingan Persikama vs Persak.
Menonton laga via YouTube ini jadi wahana bagi fans Persak Kebumen. Sebab, memang secara aturan, fans tidak boleh datang di kandang lawan. Maka fans atau suporter Persak tak boleh datang ke Stadion Amerta Magelang, tempat berlangsungnya Persikama vs Persak.
Persak datang ke Magelang dengan hasrat untuk bangkit. Maklum saja di pertandingan pertama, Persak yang main di kandang sendiri kalah 0-1 dari Persik Kendal. Maka di laga kedua, Persak jangan sampai kembali menelan kekalahan.
Jika sampai kalah, maka peluang Persak untuk lolos ke babak gugur akan makin mengecil. Persak sendiri melalui akun Instagramnya sudah menggelorakan hasrat untuk bangkit dan mendapatkan poin di Magelang.
Sementara Persikama tentu tidak mau malu main di kandang sendiri. Apalagi di laga perdana mereka juga mendapatkan hasil yang lumayan. Persikama mampu menahan tuan rumah Persibara 1-1. Kini ketika main di kandang sendiri, Persikama tentu berhasrat mendapatkan poin penuh.
Seperti diketahui, Persak, Persik, Persibara, dan Persikama ada di grup F Liga 4 Jateng. Tim-tim tersebut akan main kandang tandang. Dua tim teratas klasemen akhir akan lolos ke babak gugur. Posisi tiga klasemen akhir juga bisa lolos ke babak gugur asal menjadi salah satu dari dua posisi tiga terbaik.