SERAYUNEWS – Kariyem, warga Desa Karangjengkol, Kecamatan Kutasari, Kabupaten Purbalingga meninggal saat melerai suaminya yang berseteru dengan tetangganya, Kamis (24/08/2023) malam. Setelah kejadian itu, polisi lakukan otopsi jenazah, untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Kasat Reskrim Polres Purbalingga AKP Suyanto mengatakan, insiden tersebut mendapat penanganan dari Reskrim Polres Purbalingga. Pihaknya masih terus mendalami, terkait persoalan tersebut.
“Setelah otopsi jenazah, kemungkinan bisa di dapat informasi baru. Kita masih dalami dulu,” ujarnya, Minggu (27/08/2023).
Selain melakukan pendalaman informasi, polisi juga mengamankan orang yang terlibat pada peristiwa tersebut. Ada dua orang yang sekarang sudah di tahan Satreskrim Polres.
Sebelumnya di beritakan, Kariyem meninggal saat melerai suaminya yang sedang berseteru dengan tetangganya, Kamis (24/08/2023) malam. Nyawanya melayang, setelah kepalanya terbentur aspal beton.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 19.00 wib, tetangga Kariyem bernama Wisnu bersama Nafa, mendatangi rumahnya. Kedatangan mereka sudah berbalut emosi, kemudian marah-marah kepada suami Kariyem yang bernama Tarjo.
Situasi panas, mereka berkelahi di halaman rumah korban. Karena kondisi memanas, Kariyem keluar berusaha melerai.
Tetapi, dia jatuh saat suaminya di dorong. Nahasnya, jatuhnya Kariyem di jalan beton, tertimpa tubuh suaminya. Kepalanya mengalami benturan kuat dan langsung tidak sadarkan diri hingga meninggal.
Warga yang mengetahui kejadian tersebut, kemudian mengamankan Wisnu dan Nafa. Warga akhirnya melaporkan peristiwa tersebut, ke Polsek Kutasari.