SERAYUNEWS-Sebanyak 10 bintara remaja asal Papua yang baru saja lulus dari SPN Polda Jawa Tengah menjalani serangkaian kegiatan yang penuh makna selama masa cuti mereka di Polresta Cilacap. Kegiatan ini merupakan bagian dari program penempatan mereka yang berlangsung selama satu tahun di Polresta Cilacap.
Sejak awal kedatangan mereka, para bintara ini langsung disambut dengan penuh kehangatan dan kebersamaan oleh jajaran Polresta Cilacap.
Agenda utama para bintara ini adalah kunjungan wisata religi ke sejumlah tempat yang ada di Cilacap. Kegiatan ini dirancang untuk memperkenalkan para bintara pada keberagaman budaya dan agama yang ada di wilayah tersebut.
Mereka mengunjungi sejumlah lokasi, seperti kediaman Kiai Muslikhun, Klenteng Lam Tjeng Kiong, Gereja Kristen Jawa, Gereja Stefanus, Pura Mandara Giri, Puri Giri Sagara, hingga Pasemuan Adiraja.
Melalui kunjungan ini, para bintara dapat memahami dan merasakan langsung nilai-nilai toleransi yang ada di masyarakat Cilacap, yang sangat kaya akan keberagaman.
Usai mengunjungi tempat-tempat tersebut, para bintara kembali ke mess untuk makan malam bersama dan beristirahat. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan tertib dan lancar, didampingi oleh perwira, orang tua asuh, serta kakak asuh yang telah ditunjuk oleh Kapolresta Cilacap.
Kabag SDM Polresta Cilacap, Kompol Huda Syafi’i menyampaikan, kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menambah wawasan para bintara mengenai keberagaman budaya dan agama di Indonesia. Selain itu, juga untuk mempererat rasa kebersamaan antar sesama bintara.
“Melalui pengalaman ini, kami berharap para bintara remaja ini dapat memperkuat rasa toleransi dan kebersamaan. Selain itu, mempersiapkan mereka untuk tugas yang lebih besar ke depannya,” ujar Kompol Huda, Sabtu (28/12/2024).
Dengan suasana yang akrab dan penuh semangat, kegiatan ini menjadi langkah awal yang baik bagi bintara remaja asal Papua untuk beradaptasi dengan lingkungan baru mereka dan mempersiapkan diri dalam tugas kepolisian yang lebih menantang.