SERAYUNEWS – Usai PDI Perjuangan umumkan Ganjar Pranowo akan diusung dalam Pilpres 2024, dukungan pada Gubernur Jawa Tengah terus mengalir. Terbaru, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden RI yang akan berkontestasi pada Pilpres 2024 mendatang.
“Setelah melalui musyawarah dan diskusi mendalam, dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim PPP memutuskan Bapak H Ganjar Pranowo sebagai calon presiden RI pada Pemilu Presiden tahun 2024,” kata Plt Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono, Rabu (26/4/2023).
Mardiono menuturkan keputusan nama tersebut didapatkan setelah PPP menyelesaikan rangkaian rapat koordinasi pimpinan nasional pada Selasa (25/4). Dalam Rakorpim itu pihaknya memang hanya memutuskan satu nama capres yang bakal didukung partai berlambang Kakbah tersebut.
“Memang dari tahapan itu sudah diambil keputusan tapi nanti pengumuman secara resmi saya akan komunikasikan dulu dengan para pihak terkait di dalam perpolitikan ini,” ujar Mardiono.
Adapun pengusungan Ganjar sebagai capres oleh PPP ini juga didasarkan atas beberapa pertimbangan dalam rapat musyawarah tersebut. Salah satunya, PPP memandang kapasitas integritas, aseptabiltas Gubernur Jateng tersebut sangat layak untuk menduduki posisi sebagai pemimpin bangsa.
“Selain itu popularitas dan elektabilitas beliau (Ganjar Pranowo) sebagai politisi telah dibuktikan berbagai lembaga survei, dan berada di posisi teratas dibanding tokoh lain,” ujarnya.
“Dan telah diambil juga keputusan ini melalui tata tertib yang diikuti oleh seluruh struktur partai yang berkompeten untuk mengambil keputusan,” sambungnya.
Dengan telah ditetapkannya Ganjar Pranowo sebagai capres yang akan didukung oleh PPP, Mardiono menegaskan keputusan ini harus ditaati oleh seluruh elemen partai hingga ke tingkat paling bawah.
“Keputusan ini harus ditaati seluruh lapisan, seluruh jajaran kepengurusan partai PPP, termasuk fraksi PPP yang ada di DPR, tidak terkecuali,” tandasnya.