SERAYUNEWS– Dalam rangka menyambut HUT ke 78 RI Kodim 0707 Wonosobo dipimpin Dandim Letkol Inf Helmy didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXVII Ny. Sovy Helmy, melakukan kegiatan berupa pembagian sembako serta pembersihan pasar pagi.
Dandim menyampaikan, Kodim 0707/Wonosobo menyelenggarakan kegiatan karya bakti dan bakti sosial dengan pembersihan lingkungan sekitar pasar pagi. Selain itu, pembagian sembako kepada orang-orang yang berada di lingkungan pasar pagi.
Pembersihan pasar pagi sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Kodim dalam rangka memperingati HUT RI. Dahulu para pejuang dengan mengorbankan seluruh jiwa raga bahkan nyawa untuk kepentingan bangsa dan negara. Saat ini sudah merdeka, akan tetapi warga Indonesia harus selalu berjuang hanya berbeda caranya saja sesuai bidang dan keahlian masing-masing.
“Membersihkan pasar sebagai salah satu perjuangan yaitu mengajak masyarakat agar selalu menjaga kebersihan. Jika pasar bersih dan rapi orang akan senang datang ke pasar sehingga dagangan mereka menjadi laris. Untuk itu kepada semuanya saja agar selalu menjaga kebersihan di manapun dan kapanpun,” kata Dandim dalam keterangan yang diterima serayunews.com, Selasa (15/8/2023).
Ketua Persit KCK Cabang XXVII menambahkan pembagian sembako dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI ke 78. Hal itu sebagai bentuk ucapan rasa syukur bahwa saat ini bangsa Indonesia sudah 78 tahun merdeka. “Ungkapan rasa tersebut terwujud dalam bentuk pemberian sembako kepada orang–orang yang membutuhkan. Dengan harapan mereka bisa sedikit terbantu untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.
Ny. Sovy Helmy menambahkan, kegiatan itu adalah bentuk kepedulian untuk saling tolong menolong antar sesama yang membutuhkan. “Hal ini seperti yang para pejuang dahulu lakukan. Mereka saling bahu membahu sesuai kemampuan masing-masing,” tambahnya.