SERAYUNEWS-Proses seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Banjarnegara memasuki tahap akhir. Saat ini masih tersisa 156 calon Paskibraka yang mengikuti seleksi tahap akhir sebelum mengerucut pada 75 pasukan.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Banjarnegara dr Amalia Desiana meninjau dan memberikan motivasi pada para siswa yang sedang menjalani tahap akhir seleksi calon Paskibraka Kabupaten Banjarnegara. Seleksi akhir digelar di Sasana Abdi Praja, Banjarnegara, Senin (28/4/2025).
“Saya mengapresiasi para calon Paskibraka yang telah melewati rangkaian seleksi hingga sampai di tahap akhir ini. Apapun hasilnya, kalian sudah melakukan yang terbaik,” katanya.
Menurutnya, dari hasil seleksi ini, para calon Paskibraka yang belum lolos pada kesempatan ini tidak berkecil hati dan tetap semangat, karena kegagalan bukanlah akhir perjalanan. Sebab masuk menjadi 156 besar merupakan satu prestasi yang tidak mudah, mereka harus menjalani berbagai tahapan seleksi yang sangat ketat.
“Selamat bagi yang nanti lolos seleksi dan jangan berpuas diri. Jangan patah semangat untuk yang belum lolos, karena langkah tidak berhenti sampai di sini saja,” katanya.
Sementara itu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Banjarnegara, Izak Danial Aloys, mengatakan, dari 156 calon ini nantinya akan dipilih 75 Paskibraka.
“Paskibraka ini yang dipersiapkan untuk bertugas menjadi pengibar dan penurunan bendera saat Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 2025,” katanya.