SERAYUNEWS- Beruntung hari pertama masuk kerja di hari Selasa karena masih dalam agenda cuti bersama Idul Fitri 2024. Bayangkan jika hari pertama jatuh di hari Senin, pasti berseliweran frasa I don’t like Monday atau I hate Monday di media sosial.
Rasa benci pada hari Senin atau Monday blues biasanya terasa oleh pekerja menjelang berakhirnya akhir pekan, sehingga terkadang juga orang sebut dengan istilah Sunday night syndrome atau Sunday night blues.
Istilah ini populer setelah sebuah band asal Irlandia, Boomtown Rats, membuat lagu berjudul “I Don’t Like Monday”.
Melansir Ultimateclassicrock.com, lagu ini terinspirasi dari penembakan di sekolah oleh Brenda Spencer pada tanggal 29 Januari 1979.
Brenda Spencer yang berusia 16 tahun melepaskan tembakan sebanyak 30 kali dalam wakti 15 menit dari dalam rumahnya ke siswa Sekolah Dasar San Diego Grover Cleveland yang ada di seberang jalan.
Saat reporter dari San Diego Tribune menelepon, remaja putri tersebut mengatakan kalau dia melakukan hal yang membuat hati senang karena membenci hari Senin.
“Saya hanya melakukannya untuk bersenang-senang. Saya tidak suka hari Senin. Ini menghidupkan hari,” kata Brenda.
Bagi umat muslim, Senin justru hari yang istimewa. Sementara itu, Rasulullah SAW mengalami banyak peristiwa pada hari Senin.
Dalam hadis riwayat Ahmad, Ibnu Abbas berkata, “Nabi Saw lahir pada hari Senin, menjadi nabi pada hari Senin, meninggal dunia pada hari Senin, keluar untuk hijrah ke Madinah pada hari Senin, sampai di Madinah pada hari Senin dan mengangkat Hajar Aswad pada hari Senin.”
Begitu istimewanya hari Senin di mata Rasulullah SAW, hingga beliau selalu berpuasa di hari itu.
Ketika beliau mendapat pertanyaan mengenai puasa Senin, beliau pun menjawab,
“Pada hari itu aku dilahirkan dan pada hari itu pula wahyu diturunkan kepadaku.” (HR Muslim).
Keistimewaan hari Senin lainnya adalah terbuka pintu surga dan ampunan dosa-dosa. Sebagaimana sabda Rasulullah SAW yang artinya,
“Pintu-pintu Surga dibuka pada hari Senin dan Kamis. Maka semua hamba yang tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun akan diampuni dosa-dosanya, kecuali seseorang yang antara dia dan saudaranya terjadi permusuhan. Lalu dikatakan, Tundalah pengampunan terhadap kedua orang ini sampai keduanya berdamai.” (HRMuslim).
Saatnya kita mulai menata hati, tidak lagi mencela hari Senin. Luruskan hati, seperti seorang Che Guavara pernah berkata, “Setiap hari orang meluruskan rambut, mengapa tidak meluruskan hati?*** (O Gozali)