SERAYUNEWS – Belakangan ini istilah spek yali yali ramai digunakan di media sosial, khususnya TikTok.
Muncul banyak video dengan keterangan spek yali yali dan berisi perempuan berhijab.
Lalu, apa sebenarnya arti dari frasa tersebut? Berikut SerayuNews.com sajikan penjelasan lengkapnya.
Supaya paham arti spek yali yali, maka kita perlu membaginya menjadi dua kata yaitu spek dan yali yali.
Adapun spek adalah singkatan dari spesifikasi, yang dalam bahasa sehari-hari sering digunakan untuk merujuk pada kriteria atau ciri-ciri yang diinginkan seseorang
Sementara itu, frasa yali yali berasal dari lagu berjudul “Ya Lel Ya Leli” yang dinyanyikan oleh Sherine.
Lagu ini sering dijadikan sound video TikTok dan viral di platform tersebut.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), spek merujuk pada proses atau tindakan melakukan pemilihan berdasarkan kriteria tertentu.
Dalam bahasa gaul, spek juga merujuk pada kriteria yang diinginkan seseorang ketika mencari pasangan.
Misalnya, seseorang mungkin memiliki spek yang pintar berbahasa Inggris, mempunyai tinggi badan tertentu, dan sejenisnya.
Kata yali yali belakangan ini sudah sangat populer di TikTok.
Adapun kata ini sering digunakan untuk menggambarkan sosok wanita berhijab yang cantik.
Oleh karena itu, frasa yali yali juga dianggap sebagai bentuk pujian dari seseorang terhadap wanita berhijab yang memiliki paras menawan.
Jadi, kata spek yali yali seolah sudah menjadi kata-kata tersendiri yang lahir karena tren di TikTok.
Dengan demikian, spek yali yali artinya seseorang yang memiliki kriteria atau keinginan untuk mendapatkan pasangan wanita berhijab.
Juga, istilah tersebut sering digunakan untuk memuji sosok perempuan cantik di TikTok, terutama mereka yang mengenakan jilbab.
Nah, itu tadi penjelasan lengkap mengenai istilah bahasa gaul yang viral di medsos tersebut. Semoga bermanfaat.***