SERAYUNEWS – Tanggal 28 Oktober 2024 adalah Hari Sumpah Pemuda. Instansi pemerintahan, sekolah, dan lainnya dianjurkan untuk melaksanakan upacara Hari Sumpah Pemuda 2024.
Simak susunan upacara Hari Sumpah Pemuda 2024 sebagai panduan instansi ataupun masyarakat yang mau melakukannya. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) merilis Pedoman Pelaksanaan 96 Tahun Sumpah Pemuda.
Pelaksanaan upacara Hari Sumpah Pemuda ini memiliki susunan yang berbeda dengan upacara pada umumnya. Pedoman yang dirilis Kemenpora memuat tema, logo, rangkaian kegiatan, hingga panduan pelaksanaan upacara bendera memperingati HSP 2024.
Tujuan perilisan pedoman tersbeut agar semua instansi bisa memperingati momen penting ini dengan arahan yang jelas dan terstruktur sehingga pelaksanaannya berjalan dengan baik dan bermakna.
Berikut ini susunan resmi dari Kemenpora yang bisa menjadi panduan instansi untuk menyelenggarakan upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda 2024:
1. Pemimpin Upacara memasuki lapangan Upacara, pasukan diambil alih oleh Pemimpin Upacara
2. Pembina Upacara tiba ditempat Upacara, barisan disiapkan
3. Penghormatan umum kepada Pembina Upacara
4. Laporan Pemimpin Upacara kepada Pembina Upacara bahwa Upacara siap dimulai
5. Pengibaran Bendera merah putih diiringi lagu kebangsaan “INDONESIA RAYA”
6. Mengheningkan cipta dipimpin oleh Pembina Upacara
7. Pembacaan teks Pancasila oleh Pembina Upacara, diikuti oleh seluruh peserta Upacara;
8. Pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945
9. Pembacaan Teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia 1928
10. Menyanyikan lagu “SATU NUSA SATU BANGSA”
11. Penyerahan penghargaan diiringi lagu “BAGIMU NEGERI” (bila ada)
12. Amanat Pembina Upacara
13. Menyanyikan lagu “BANGUN PEMUDI PEMUDA”
14. Pembacaan Doa
15. Laporan Pemimpin Upacara
16. Penghormatan umum kepada Pembina Upacara
17. Pembina Upacara berkenan meninggalkan tempat Upacara
18. Upacara selesai.
Pada tahun 2024 ini merupakan peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96. Sesuai denga Pedoman Pelaksanaan 96 Tahun Sumpah Pemuda, tema yang diusung adalah “Maju Bersama Indonesia Raya”.
Tema yang diusung ini memiliki pesan yang kuat tentang sinergi dan kolaborasi para pemuda di Indonesia. Sub tema yang menjadi perhatian bersama sebagai berikut:
1. Pemuda Peduli Gizi anak Indonesia untuk generasi sehat dan produktif
2. Pemuda Indonesia, Bersatu dalam Kebhinekaan Berjuang dalam Keindonesiaan
3. Pemuda Indonesia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif dan berkarakter.
4. Transformasi Pemuda pada Pendidikan, Kesehatan, kepemimpinan, Sosial Budaya,
5. Teknologi, dan ekonomi sebagai Energi pemuda Majukan Indonesia
6. Wujudkan pemuda yang maju, mandiri dan profesional.
Tema dan sub tema Hari Sumpah Pemuda 2024 ini bisa menjadi referensi untuk memberikan amanat upacara, refleksi serta gerakan bersama untuk menjaga semangat serta persatuan bangsa Indonesia.
***