Cilacap, serayunews.com
DPD Gerindra menyerahkan SK DPC Gerindra Cilacap yang baru melaui Korwil 11 Banyumas- Cilacap David Ishaq Aryadi. Kemudian, Korwil menyerahkan langsung kepada Ketua DPC Suyatno, di Gedung DPC Gerindra Cilacap. Saat penyerahan, hadir juga sejumlah pengurus.
“Sesuai mandat DPD dengan terbitnya SK baru, harapannya kepada Pak Suyatno berserta jajarannya dapat meningkatkan kinerja DPC, bersama PAC, Ranting, Anak Ranting dan Fraksi. Serta meningkatkan suara di Pemilu 2024 Gerindra menang dan menyukseskan Pak Prabowo sebagai Presiden,” ujar David Ishaq, Jumat (24/6/2022).
Ketua DPC Gerindra Cilacap Suyatno mengatakan, bahwa setelah terbitnya SK baru tersebut, pihaknya berkomitmen meningkatkan kinerja. Peningkatan kinerja bersama jajaran di bawahnya beserta para Fraksi sehingga bisa merealisasikan target Gerindra menang pada Pemilu 2024.
“Karena ini amanah dari pengurus DPP maupun DPD. Pertama berbangga karena masih diberikan kepercayaan. Kedua merupakan amunisi yang baru, mudah mudahan dengan semangat baru dan peningkatan kinerja, kami insyaallah Pemilu 2022 kemenangan di Cilacap dan menyukseskan Pak Prabowo sebagai Presiden RI,” ujarnya.
Meski demikian, Suyatno menyebut, pihaknya juga tidak bisa bekerja sendirian dan membutuhkan kerjasama semua elemen masyarakat dan jajarannya. Selain itu, persiapan lain juga dalam menghadapi pemilu 2024 mendatang, termasuk kesiapan penjaringan bakal calon legislatifnya.
“Sejauh ini kita sudah sangat siap, pertama yaitu penjaringan caleg sudah 100 persen. Cuma tetap membuka pendaftaran kepada teman-teman yang mau berjuang karena nanti dari yang mendaftar kita verifikasi mana yang layak maju berjuang bersama kita,” ujarnya.
Dengan SK baru itu, Yatno menilai akan lebih menggugah semangat dalam memenangkan pemilu mendatang. Selain itu, menambah perolehan kursi di DPRD Cilacap yang pada pemilu 2019 lalu baru memperoleh 6 kursi.
“Kita punya target 12 kursi di Kabupaten Cilacap, walaupun kami menilai perjuangan ke depan sangat berat, tetapi ini menjadi tantangan kita dengan berharap tetap maksimal,” ujarnya.