SERAYUNEWS – Terkadang, kita nggak sengaja klik link yang ternyata jebakan alias link penipuan. Link ini bisa mengancam keselamatan data pribadi dan keuangan yang ada di HP.
Jadi, hindari untuk klik link sembarangan. Apalagi, sudah curiga link itu adalah link penipuan.
Jangan panik dulu, ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk mencegah hal yang lebih buruk terjadi.
Phishing itu semacam penipuan online yang bertujuan mencuri informasi pribadi kamu, seperti kata sandi atau nomor kartu kredit.
Biasanya, pelaku phishing akan mengirimkan pesan atau email palsu yang terlihat seperti dari perusahaan atau orang yang kamu kenal. Mereka akan meminta kamu untuk memasukkan data pribadi di situs yang tampak asli, padahal itu situs palsu.
Misalnya, kamu mungkin dapat pesan dari bank yang meminta kamu login. Sebenarnya, itu adalah jebakan.
Kalau sampai terjebak, data pribadi bisa dicuri dan dipakai untuk hal-hal yang nggak kamu inginkan. Jadi, hati-hati, selalu periksa ulang sebelum klik apa pun!
Segera memutuskan sambungan internet. Caranya mudah, cukup matikan WiFi atau data seluler di ponsel atau komputer kamu.
Ini penting untuk menghentikan aktivitas mencurigakan yang mungkin sedang berlangsung di perangkatmu.
Setelah memutuskan koneksi internet, langsung hapus histori browser di perangkat kamu. Ini untuk memastikan bahwa jejak link yang sudah kamu klik nggak tersimpan di perangkatmu.
Cara menghapusnya juga gampang, kamu bisa masuk ke pengaturan browser dan pilih opsi untuk menghapus histori.
Selain menghapus histori, jangan lupa juga untuk membersihkan cache penyimpanan di perangkatmu. Cache ini biasanya menyimpan data sementara dari website yang kamu kunjungi, termasuk link penipuan tadi.
Membersihkannya bisa mencegah perangkatmu menyimpan file-file berbahaya. Kamu bisa melakukan ini di menu pengaturan penyimpanan atau aplikasi manajemen ponsel. Di komputer, biasanya ada di pengaturan browser juga.
Ini bagian yang penting banget. Setelah kamu membersihkan histori dan cache, segera ganti semua password akun-akun penting, dari akun media sosial, email, hingga akun bank.
Ini buat jaga-jaga jika data kamu sudah diambil oleh pihak penipu. Pastikan password yang kamu buat kuat dan unik untuk setiap akun. Jangan gunakan password yang sama untuk semua akun, ya!
Kalau setelah klik link penipuan tiba-tiba ada aplikasi aneh yang terpasang di perangkat kamu, segera hapus. Aplikasi tersebut bisa jadi adalah malware atau virus yang dipasang tanpa kamu sadari.
Periksa aplikasi-aplikasi di ponsel atau komputer kamu. Jika ada yang mencurigakan atau nggak pernah kamu install sebelumnya, langsung saja hapus.
Kalau kamu merasa data perbankanmu mungkin sudah terancam, langkah terbaik selanjutnya adalah menghubungi pihak bank.
Ceritakan dengan jelas kalau kamu sudah klik link penipuan dan khawatir ada yang mencuri informasi rekening atau kartu ATM kamu.
Pihak bank biasanya akan langsung memblokir kartu ATM atau rekeningmu untuk mencegah transaksi yang tidak sah.
Klik link penipuan memang membuat panik, tapi dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu bisa meminimalisir risiko kerugian.***(Hardiyansyah Supardi)