SERAYUNEWS- Mengajukan pinjaman melalui SPinjam untuk Penjual bisa menjadi solusi efektif untuk mengembangkan bisnis di Shopee.
Namun, agar pengajuan Anda disetujui, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan.
Berikut panduan lengkap untuk meningkatkan peluang persetujuan pengajuan SPinjam.
Pastikan Anda memenuhi syarat dasar berikut sebelum mengajukan SPinjam.
Ikuti tips berikut untuk meningkatkan peluang persetujuan pengajuan pinjaman.
1. Aktifkan Akses Lokasi
Pastikan pengaturan perangkat telah memberikan akses lokasi untuk Shopee.
2. Lunasi Semua Tagihan Terlebih Dahulu
Tagihan yang jatuh tempo, termasuk dari produk pulsa Shopee dan provider lain, harus selesai sebelum mengajukan pinjaman baru.
3. Tunggu jika Pengajuan Sebelumnya Ditolak
Jika pengajuan pernah ditolak dan sedang dalam masa tunggu, Anda bisa mengajukan kembali setelah tanggal yang tertera pada notifikasi penolakan.
4. Perbaiki Kinerja Toko
Tingkatkan performa toko Anda, termasuk konsistensi dalam pengiriman dan pelayanan.
Hindari keterlambatan dalam pembayaran pinjaman untuk meningkatkan reputasi dan limit kredit.
Sebelum mengajukan pinjaman, Anda perlu memastikan akun SPinjam telah aktif dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
1. Aktifkan Akses Lokasi pada Shopee
Buka pengaturan perangkat Anda dan berikan izin akses lokasi untuk aplikasi Shopee.
2. Lunasi Semua Tagihan yang Jatuh Tempo
Pastikan semua tagihan, termasuk tagihan produk pulsa dari Shopee dan provider lain, telah terbayar.
3. Lengkapi Data Diri dengan Benar
Isi informasi pribadi seperti KTP dan kontak darurat dengan lengkap dan akurat.
4. Verifikasi Wajah dengan Benar
Lakukan verifikasi wajah di tempat yang memiliki pencahayaan cukup dan ikuti instruksinya.
Pengguna Android perlu memastikan Google Play Service sudah update ke versi terbaru.
Jika mengalami kendala, coba restart perangkat dan ulangi proses verifikasi.
1. Suku Bunga
Suku bunga SPinjam untuk penjual mulai dari 1% per bulan.
2. Limit Pinjaman
Limit pinjaman berdasarkan performa toko dan kebijakan Shopee. Saat ini, Anda belum bisa mengajukan peningkatan limit pinjaman.
3. Pengajuan Pinjaman Baru
Anda tidak bisa mengajukan pinjaman baru jika pinjaman sebelumnya belum lunas.
Pengajuan baru hanya bisa Anda lakukan jika pinjaman sebelumnya telah terbayar dan masih tersedia sisa limit pinjaman.
Jika mengalami kendala atau memiliki pertanyaan, Anda bisa menghubungi PT Lentera Dana Nusantara.
Dengan memenuhi semua persyaratan dan memperbaiki performa toko, peluang pengajuan SPinjam untuk Penjual di Shopee disetujui akan semakin tinggi.
Jangan lupa untuk membayar pinjaman tepat waktu demi menjaga reputasi kredit Anda!***