SERAYUNEWS – Mengetahui tips mengatasi HP Xiaomi HyperOS 2.0 restart terus sangatlah penting, terutama bagi pengguna yang terlanjur update ke sistem operasi tersebut.
Sebenarnya, ada banyak hal yang bisa diupayakan agar HP kembali normal dan tidak restart lagi setelah update. Bahkan, beberapa cara ini juga bisa dilakukan tanpa perlu menghapus data-data di HP.
Lalu, bagaimana caranya? Berikut adalah beberapa tipsnya.
Seperti diketahui, ada beberapa kasus dimana pengguna HP Xiaomi justru mendapati ponselnya restart terus-menerus setelah update ke HyperOS 2.0.
Di samping itu, sebenarnya ada banyak solusi yang bisa dicoba agar masalah ini teratasi.
Jika Anda juga mengalami masalah tersebut, berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda coba:
Salah satu cara paling mudah untuk mengatasi masalah restart terus pada HP Xiaomi adalah dengan mencoba menyalakannya sambil dicolokan charger. Berikut langkah-langkahnya:
Selanjutnya, Anda bisa mencoba melepaskan charger dari HP. Dengan begitu, maka seharusnya HP dapat kembali menyala dengan normal dan tidak restart lagi.
Jika masih restart, maka Anda bisa mencoba masuk ke Mode Aman. Begini caranya:
Dengan menghapus aplikasi yang tidak kompatibel, maka sistem tak lagi crash hingga restart.
Terkadang, masalah restart ini bisa disebabkan karena adanya error pada bagian GPS dan jaringan data seluler. Dengan begitu, Anda bisa mencoba mematikannya dengan cara:
Jika sudah, silahkan tes apakah HP masih restart atau tidak.
Jika semua cara di atas tidak berhasil, solusi terbaiknya adalah membawa HP Anda ke tukang servis.
Sebab, tak menutup kemungkinan bahwa masalah tersebut terjadi karena adanya kerusakan perangkat keras di HP yang tidak bisa diatasi dengan mengotak-atik softwarenya.
Kini diketahui mengatasi masalah HP Xiaomi HyperOS 2.0 yang restart terus tak melulu harus menghapus data-data di HP atau dengan me-reset ke pengaturan pabrik.
Beberapa solusi yang bisa dicoba adalah menyalakan HP Xiaomi dengan charger, masuk mode aman, dan nonaktifkan fitur tertentu.
Selain itu, Anda juga bisa membawa HP ke tukang servis terpercaya.
Nah, demikian tadi beberapa cara mengatasi masalah HP Xiaomi HyperOS 2.0 yang restart terus. Semoga bermanfaat.***