Olimpiade Tokyo 2020 memang belum usai. Namun, perjuangan Indonesia sudah tuntas. Sebab, 28 atlet Indonesia sudah selesai bertanding di Olimpiade 2020. Hasilnya, jika dibanding Olimpiade 2016, prestasi kali ini menurun.
Tokyo, Serayunews.com
Pada Olimpiade 2020 Indonesia memang lebih banyak mendapatkan medali daripada Olimpiade 2016. Namun, nilai medali yang didapatkan Indonesia pada Olimpiade kali ini lebih rendah dibanding Olimpiade 2016.
Pada Olimpiade 2020 Indonesia mendapatkan satu emas, satu perak, dan tiga perunggu. Total, Indonesia mendapatkan lima medali. Medali emas dipersembahkan Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada cabang bulu tangkis ganda putri. Medali perak dipersembahkan lifter Eko Yuli Irawan pada cabang angkat besi kelas 61 Kg.
Medali perunggu dipersembahkan Windy Cantika Aisah (angkat besi putri kelas 49 Kg), Rahmat Erwin Abdullah (angkat besi putra kelas 73 Kg), dan Anthony Sinisuka Ginting pada cabang bulu tangkis tunggal putra.
Medali terakhir yang didapatkan Indonesia adalah melalui Anthony Sinisuka Ginting. Di perebutan medali perunggu, Anthony mengalahkan tunggal putra Guatemala, Kevin Cordon 21-11, 21-13, Senin (2/8/2021).
Sementara, pada Olimpiade 2016 Indonesia mendapatkan satu emas dan dua perak. Artinya, hanya tiga medali yang didapatkan Indonesia. Namun, nilai tiga medali itu lebih tinggi daripada lima medali pada Olimpiade saat ini. Pasalnya, Indonesia mendapatkan dua perak pada Olimpiade 2016. Sementara saat ini hanya mendapatkan satu perak.
Di sisi lain, Indonesia masih mengandalkan bulutangkis sebagai pengeruk medali emas. Sementara, angkat besi memang masih rutin memberi medali, terhitung sejak Olimpiade 2000. Namun, sampai saat ini angkat besi belum bisa mendapatkan medali emas.