Purbalingga, Serayunews.com
“Karya lukisan ini merupakan hasil kreasi pelukis Purbalingga saat pandemi melanda. Di tengah pandemi mereka malah produktif untuk melukis,” kata Koordinator Komunitas Blarak Agus Winarto, yang juga menjadi penggagas pameran lukisan tersebut, Selasa (16/3/2021).
Diungkapkan 19 pelukis ikut unjuk gigi dalam pameran lukisan. Masing-masing Agus Winarto, Nur Agustus, Muh Aminudin, Yus Priyo Utomo, Sarwono, Muh Sya’din, Jentot Subechi, Slamet Riyadi, Hery Pujiono, dan Edy Slamet. Selain itu juga ada Kusnarno, Triadi MHW, Teguh Setiono, Hendrik Dwi P, Tri Hermanto, Tachoyo Poyo, Dwi Susila, Cahya Budi P, dan Yendri Yuda. Dari 19 pelukis itu, tercipta 40 karya yang dipamerkan.
“Pameran ini diharapkan bisa menjadi wahana menjaga semangat berkarya dari para pelukis Purbalingga. Walaupun masih dalam situasi pandemi ternyata pelukis Purbalingga masih produktif. Karya yang dipamerkan kebanyakan dibuat saat pandemi,” lanjutnya.
Mengenai tema lukisan, menurutnya karena sebagian besar pelukis Purbalingga adalah pelukis autodidak maka tema yang disajikan mayoritas adalah realis dan juga landscape. Dia berharap pameran juga bisa lebih memperkenalkan kepada khalayak tentang karya-karya pelukis Purbalingga.
“Lokasi pameran juga strategis karena berada di lobi hotel berbintang,” tuturnya.
Ketua Dewan Kesenian Kabupaten (DKP) Purbalingga Bowo Leksono menyampaikan pihaknya memberikan apresiasi atas digelarnya pameran lukisan yang diprakarsai Komunitas Blarak. Menurutnya hal tersebut menunjukkan bahwa di tengah pandemi, pelukis Purbalingga tetap produktif.
“Pandemi bukan halangan untuk terus berkarya,” imbuhnya.