SERAYUNEWS – Bank Central Asia (BCA) hingga awal bulan Januari 2024, belum mengumumkan perubahan biaya transfer. Sehingga, masih sama dengan rilis resmi pada 15 Juni 2023 lalu.
Sementara itu, jika menggunakan layanan real time online untuk transaksi transfer BCA ke Blu atau sebaliknya dan belum update BCA Mobile Banking versi 4.1, nasabah akan di potong biaya sebesar Rp.2.500.
Cara Transaksi Transfer BCA ke BSI
1. Via BCA Mobile
• Pastikan bahwa nasabah telah mengunduh aplikasi BCA Mobile yang ada di Play Store maupun App Store.
• Selanjutnya, Anda sudah mengaktifkan layanan BCA Mobile di ponsel Anda.
Buka aplikasi BCA Mobile.
• Pilih menu m-BCA.
• Masukkan kode akses m-BCA Anda.
• Pada halaman utama, pilih menu m-Transfer. Pastikan, nomor rekening sudah ada di Daftar Transfer.
• Pilih opsi Antar Bank.
• Masukkan nomor rekening BSI tujuan.
• Pilih bank BSI.
• Pastikan nomor rekening sudah benar, lalu masukkan jumlah transfer yang akan di lakukan.
• Akan muncul informasi mengenai transaksi Anda.
• Pastikan informasi yang tertera sudah benar.
• Kemudian, masukkan PIN BCA Mobile Anda.
• Tunggu hingga proses transfer berhasil di lakukan.
2. Via Mesin ATM
• Masukkan kartu debit BCA Anda ke mesin ATM.
• Pilih bahasa yang hendak di gunakan.
• Masukkan PIN ATM BCA Anda.
• Pilih menu Transaksi Lainnya.
• Pilih menu Transfer.
• Pilih menu Ke Rek Bank Lain.
• Berikutnya, tekan kode bank BSI (451).
• Lalu, masukkan nominal transfer yang Anda inginkan.
• Masukkan nomor rekening BSI tujuan.
• Akan muncul informasi mengenai transaksi Anda.
• Pastikan informasi yang tertera sudah benar, lalu tekan tombol Benar.
• Tunggu hingga proses transfer berhasil di lakukan.
• Ambil bukti transfer dan kartu debit BCA Anda dari mesin ATM.
3. Via BI-Fast
• Membuka aplikasi BCA Mobile yang Anda miliki.
• Setelah itu, pilih menu m-Transfer yang ada di halaman utama.
• Lalu, pilih menu Transfer Antar Bank.
• Pilih BSI sebagai bank tujuan dan masukkan nomor rekening tujuan.
• Masukkan nominal saldo yang akan di inginkan.
• Selanjutnya, pilih BI-Fast pada menu layanan transfer.
• Klik tombol Send yang ada di pojok kanan atas.
• Akan muncul jendela konfirmasi.
• Pastikan bahwa nomor rekening tujuan, nama penerima, dan nominal sudah sesuai.
• Apabila sudah, klik OK dan masukkan PIN Mobile BCA Anda.
• Tunggu hingga transaksi berhasil di lakukan.