Harga BBM Shell hari ini mengalami kenaikan atau tidak, berikut update daftar harga lengkapnya, foto ilustrasi (Pexels// Jonathan Petersson)
SERAYUNEWS – Bagi pengguna bahan bakar minyak Shell, sudah sepatutnya memahami update harga BBM ini sebelum mengisi kendaraannya.
Shell merupakan perusahaan minyak asal Belanda yang telah lama beroperasi di Indonesia dan menyediakan berbagai jenis bahan bakar.
Setelah sempat mengalami penurunan harga di awal Januari 2025, harga BBM Shell per 27 Februari 2025 masih tetap sama seperti awal Februari.
Namun, sejak 1 Februari 2025, harga BBM Shell mengalami kenaikan yang bervariasi tergantung jenis bahan bakarnya.
Salah satu contohnya adalah Shell Super (RON 92) yang kini dijual dengan harga Rp 13.350 per liter, sebanding dengan Pertamax dari Pertamina.
Lalu, bagaimana dengan harga BBM Shell lainnya? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Daftar Harga BBM Shell Hari Ini (28 Februari 2025)
Berdasarkan informasi resmi dari Shell Indonesia, berikut adalah daftar harga terbaru BBM Shell yang berlaku di beberapa wilayah seperti Jakarta, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Timur:
Shell Super (RON 92): Rp 13.350 per liter
Shell V-Power (RON 95): Rp 13.940 per liter
Shell V-Power Nitro+ (RON 98): Rp 14.110 per liter
Shell V-Power Diesel (CN 51): Rp 15.030 per liter
Perlu diingat, harga-harga tersebut masih dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan perusahaan dan kondisi pasar.
Lokasi SPBU Shell di Indonesia
Harga BBM Shell hari ini naik atau tidak, berikut update daftar harga terbarunya, foto ilustrasi. (Pexels)
Saat ini, Shell telah memiliki lebih dari 200 SPBU yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Lalu, ada dimana saja?
Berikut daftar lokasi SPBU Shell yang dapat ditemukan di Jabodetabek, Medan, Malang, Surabaya, Bandung, dan Cirebon.
1. SPBU Shell di Jabodetabek
Shell S Parman-1 West JKT – Blok 38-39 S Parman, Jakarta, DKI Jakarta, 11480.
Shell Pajajaran-1 BGR – Jalan Pajajaran, Bogor, Jawa Barat, 16153.
Shell Sawangan-1 – Jalan Raya Sawangan No. 36, Depok, 16435.
Shell Otista-1 TGR – Jalan Otto Iskandardinata Raya No. 82, Tangerang, Banten, 15113.
Shell Noer Ali-2 – Jalan Bromo, RT.010/RW.006A, Jakasampurna, Bekasi, DKI Jakarta, 17145.
2. SPBU Shell di Medan
Shell Setiabudi-1 MDN – Jalan Setia Budi 216-213, Tanjung Rejo, Kota Medan, Sumatera Utara, 20154.
Shell Adam Malik-1 MDN – Jalan H. Adam Malik, Silalas, Kota Medan, Sumatera Utara, 20235.
Shell Pancing-1 MDN – Jalan Williem Iskandar No. 239, Medan, Sumatera Utara, 20222.
3. SPBU Shell di Malang
Shell Kawi-1 MLG DO – Jalan Kawi No. 27F, Malang, Jawa Timur, 65116.
Shell Lawang-1 MLG DO – Jalan Dr. Wahidin, Malang, Jawa Timur, 65216.
4. SPBU Shell di Surabaya
Shell Pemuda Central-1 Surabaya – Jalan Pemuda, RT.003/RW.1, Embong, Surabaya, Jawa Timur, 60271.
Shell Pandegiling-1 Surabaya – Jalan Pandegiling No. 55, RT.001/RW.09, Surabaya, Jawa Timur, 60264.
Shell Kenjeran-1 SBY – Jalan Kenjeran No. 591, Surabaya, Jawa Timur, 60114.
5. SPBU Shell di Bandung
Shell Pelajar Pejuang-1 BDG – Jalan Pelajar Pejuang No. 125, Bandung, Jawa Barat, 40263.
Shell Sudirman-1 BDG – Jalan Jenderal Sudirman No. 559, Sukahaji, Kota Bandung, Jawa Barat, 40221.
6. SPBU Shell di Cirebon
Shell Kesambi-1 CRB DO – Jalan Kesambi, Cirebon, Jawa Barat, 45132.
Shell Citraland-CRB DO – Jalan Ciremai Raya, Kalijaga, Cirebon, Jawa Barat, 45144.
Nah, demikian tadi update harga BBM Shell hari ini lengkap dengan informasi penting mengenainya.***