Cilacap, serayunews.com
Camat Adipala, Teguh Prastowo mengatakan, kegiatan pelayanan vaksinasi yang dilakukan oleh Nakes Puskesmas Adipala 1, dengan didampingi oleh aparat TNI/Polri dan Satpol PP. Adapun jenis vaksin yang disediakan adalah jenis Pfizer, Moderna, dan Astra Zeneca untuk dosis 3 dan Covovax untuk dosis 1 dan 2.
“Pelayanan vaksinasi ini untuk dosis 1, 2 dan 3, menggunakan Pfizer, Moderna, dan Astra Zeneca, serta Covovax,” katanya kepada serayunews.com, Selasa (12/4/2022).
Teguh menyebutkan, masyarakat cukup antusias dengan adanya program vaksinasi paca tarawih ini, karena dinilai dapat mempermudah masyarakat memperoleh vaksin. Terbukti, ada sebanyak 81 warga yang mengikuti vaksinasi kali ini, dengan rincian penyuntikan dosis 1 dan 2 sebanyak 3 orang dan dosis 3 sebanyak 78 orang.
“Di setiap desa yang menyelenggarakan vaksinasi setelah tarawih memang selalu banyak. Rata-rata 80 sampai 100 orang,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Cilacap, Pramesti Griyana Dewi mengatakan, pemerintah memang saat ini tengah gencar melakukan vaksinasi setelah terawih di masa bulan ramadan. Vaksinasi tersebut, guna mengejar target capaian dosis ke 3 di wilayah Kabupaten Cilacap.
“Pelaksanaannya bisa di balai desa, masjid atau tempat keagamaan lain. Selain itu, Nakes dari TNI/Polri juga ikut menggelar vaksinasi setelah tarawih ini,” jelasnya.