SERAYUNEWS – Seorang warga Purwokerto, membagikan cerita menyeramkan di media sosial Facebook. Pada unggahan Facebook Group Banyumas Dalam Info, dia menceritakan pernah di acungi dua orang pemotor dengan celurit saat pulang kerja.
Dua orang itu menggunakan satu sepeda motor, mengacungkan celurit ke arahnya di Jalan Gerilya, Kelurahan Tanjung, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas.
Pemilik akun Facebook bernama Noval Heriyanto ini mengingatkan, agar lebih berhati-hati. Karena sudah ada indikasi muncul begal yang membawa celurit.
“Assalamu’alaikum..Sedulur Purwokerto harap hati-hati sudah mulai ada begal di Purwokerto. Barusan saya pulang kerja diacungi celurit di Jalan Gerilya Tanjung, tepatnya sebelum aladin. Saya teriak-teriak begal dan saya kejar, tapi herannya masyarakat yang di jalan gada yang mau bantu ngejar. Cuma 1 pengendara motor di daerah Kedungwringin yang mau bantu saya ngejar begal sampe masuk ke daerah Bong Cina Sidabowa,” kata dia.
Noval juga mengungkapkan, ciri-ciri orang yang di duga hendak membegal dirinya, mereka beboncengan salah satunya membawa celurit.
“Bertubuh keci, yang joki badannya agak tinggi. Motornya Vario Putih tanpa plat nomor. Sekali lagi harap hati-hati buat sedulur Purwokerto,” ujarnya.
Menanggapi hal tersebut, Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Purwokerto Selatan, Kompol Puji Nurochman mengaku, sudah memeriksa sejumlah saksi, termasuk pembuat postingan tersebut.
“Pengadunya sudah kita temui dan kita mintai keterangan. Hingga saat ini masih lidik, karena belum ada saksi yang melihat secara langsung,” kata dia.
Kapolsek juga mengaku, telah memeriksa warga sekitar lokasi dan warga mengaku tidak melihat peristiwa tersebut. Sehingga Kapolsek berharap, informasi tersebut tidaklah menjadi berita hoaks.
“Seperti yang informasi di terminal (begal, red) itu ternyata hoaks, apalagi tidak ada harga benda yang di rampas dan tidak ada korban. Namun, kita tidak mengingkan hal itu terjadi,” ujarnya.
Meski demikian, Kapolsek akan berusaha memastikan lingkungannya tetap aman dengan patroli rutin.