Purbalingga, serayunews.com
Komunikasi antara manajemen Wings Air dengan Angkasa Pura II, sudah dilakukan Mei 2022 lalu. Rencananya, penerbangan akan dimulai 1 Juni 2022.
Executive General Manager Bandara JBS Purbalingga, Catur Sudarmono menyampaikan, rencana itu belum bisa dipastikan. Sebab, hingga, Jumat (3/6/2022) ini, Wings Air masih belum menentukan kapan penerbangan perdananya dilakukan.
“Untuk kapan pastinya akan ada penerbangan, belum bisa dikerahui. Sebab, sampai saat ini belum ada informasi lanjut dari Wings Air,” katanya, Jumat (03/06/2022) siang.
Terpisah, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Purbalingga, Prayitno mengaku, belum mendapatkan pemberitahuan lagi terkait rencana penerbangan maskapai Wings Air di Bandara JBS.
“Lebih tepatnya mungkin bisa kontak ke Wings Air. Kami hanya mendapatkan pemberitahuan, rencana pembukaan penerbangan rute baru ke Bandara JBS,” kata dia.
Diberitakan sebelumnya, Bandara Jenderal Besar Soedirman, sempat tak ada penerbangan. Namun mulai awal Juni 2022 ini, aktifitas penerbangan komersil akan kembali terjadi. Wings air, menjadi maskapai baru yang akan membuka rute di Bandara yang ada di Kecamatan Bukateja, Purbalingga itu.
Catur Sudarmono menyampaikan, bahwa manajemen Wings Air telah bersurat ke General Manager PT Angkasa Pura II Bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga, tertanggal 11 Mei 2022.
“Wings Air mengajukan izin slot time rute baru Wings Air,” kata Catur.
Wings Air rencananya akan menggunakan pesawat jenis ATR untuk penerbangan ke Bandara JBS dari Bandara Juanda Surabaya.
“Direncanakan rute baru yang dimohonkan oleh Wings Air tersebut, akan efektif mulai 1 Juni hingga 29 Oktober 2022,” ujarnya.
Dalam rencana, penerbangan Wings Air ke Bandara JBS dilakukan setiap hari. Rute terbang dari Bandara JBS pukul 15.30 WIB dan take off di Bandara Juanda Surabaya pukul 17.20 WIB. Pesawat terbang dari Surabaya pukul 14.00 WIB dan landing di Bandara JBS pukul 15.30 WIB.