Purwokerto, serayunews.com
Bupati Banyumas, Achmad Husein mengatakan, pihaknya telah meminta agar pihak gugus tugas Covid-19 segera melakukan penanganan.
“Iya benar, saat ini sedang dilakukan tracing terhadap orang-orang yang melakukan kontak erat dengan para karyawan itu,” ujar dia.
Meski demikian, pihaknya masih belum memaparkan lebih lanjut terkait klaster baru tersebut. Namun, pihaknya memastikan, agar hal tersebut tidak sampai menular ke banyak orang, akan melakukan upaya semaksimal mungkin, dengan mengerahkan berbagai timnya, untuk melakukan tracing hingga mengkarantina orang yang terpapar.
Terkait munculnya klaster-klaster di Banyumas, masih menurut Bupati Banyumas, hingga saat ini status Kabupaten Banyumas masih dalam kategori zona oranye.
“Rasa-rasanya tidak, kematian tetap terkendali. Di Jateng itu status Banyumas masih oranye, dan di nasional juga sama masih oranye,” kata dia.