SERAYUNEWS – Apa bacaan doa agar memiliki otak yang cerdas? Tidak sedikit yang mencari bacaan doa supaya memiliki kecerdasan otak dalam belajar maupun pekerjaan.
Menurut Islam ada doa mohon kecerdasan yang bisa diamalkan setiap hari. Doa ini bisa dibaca sebelum belajar agar diberikan kemudahan dalam memahami apa saja yang sedang dipelajari.
Kecerdasan bukan hanya kemampuan intelektual saja tetapi juga pemahaman menghadapi berbagai situasi, hingga kebijaksanaan seseorang.
Membaca doa mohon kecerdasan ini merupakan bentuk ibadah serta ikhtiar seorang muslim.
Belajar merupakan suatu keharusan agar kelak menjadi pribadi yang baik, cerdas, berguna dan bermanfaat bagi diri sendiri maupun sesama.
Islam sendiri memandang ilmu sebagai suatu kebutuhan yang harus dicapai melalui belajar. Oleh karenanya, sangat penting untuk terus belajar baik di sekolah, lingkungan keluarga, hingga masyarakat.
Berikut ini bacaan doa yang bisa dipanjatkan untuk meminta kecerdasan dan kelancaran dalam belajar.
رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا، وَارْزُقْنِيْ فَهْمًا وَاجْعَلْنِيْ مِنَ الصَّالِحِيْنَ. للّٰهُمَّ اخْرِجْنَا مِنْ ظُلُمَاتِ الْوَهْمِ وَاَكْرِمْنَا بِنُوْرِالْفَهْمِ وَافْتَحْ عَلَيْنَا بِمَعْرِفَتِكَوَسَهِّلْ لَنَآ اَبْوَابَ فَضْلِكَ يَآ اَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ
Robbi zidnii ‘ilmaa, warzuqnii fahmaa, waj’alnii minash-sholihiin. Allahumma akhrijnaa min dhulumaatil wahmi, wa akrimnaa binuuril fahmi, waftah ‘alainaa bima’rifatil ilmi, wasahhil lanaa abwaaba fadhlika yaa arhamar raahimin
Artinya: Ya Tuhanku, tambahkanlah ilmu kepadaku, dan berilah aku karunia untuk dapat memahaminya, Dan jadikan lah aku termasuk golongannya orang-orang yang saleh. Ya Allah, keluarkanlah kami dari gelapnya keraguan, dan muliakanlah kami dengan cahaya kepahaman. Bukakanlah untuk kami dengan kemakrifatan ilmu dan mudahkanlah pintu karunia-Mu bagi kami, wahai Zat yang Maha Pengasih.
اَللهُمَّ اَلْهِمْنِىْ رُشْدِيْ وَقِنِىْ شَرِّ نَفْسِىْ
Allaahumma Alhimnii Rusydii Waqinii Syarri Nafsii.
Artinya: Ya Allah, ilhamkanlah kepadaku kecerdasan dan lindungilah aku dari kejahatan nafsuku.
اَللّٰهُمَّ اِنِّى اِسْتَوْدِعُكَ مَاعَلَّمْتَنِيْهِ فَارْدُدْهُ اِلَىَّ عِنْدَ حَاجَتِىْ وَلاَ تَنْسَنِيْهِ يَارَبَّ الْعَالَمِيْنَ
Allaahumma innii istaudi’uka maa ‘allamtaniihi fardud-hu ilayya ‘inda haajatii wa laa tansaniihi yaa robbal ‘alamiin
Artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku menitipkan kepada Engkau ilmu-ilmu yang telah Engkau ajarkan kepadaku, dan kembalikanlah kepadaku sewaktu aku butuh kembali. Janganlah Engkau lupakan aku kepada ilmu itu, Wahai Tuhan seru sekalian alam.
Bacaan doa berikut ini dicontohkan oleh Habib Ahmad bin Hasan Al-Attas
رَبِّ اشْرَحْ لِيْ صَدْرِيْ بِمَا شَرَحْتَ بِهِ صُدُوْرَ الصَّالِحِيْنَ مِنْ عِبَادِكَ وَيَسِّرْ لِيْ اَمْرِيْ بِمَا يَسَّرْتَ بِهِ اُمُوْرَ الصَّالِحِيْنَ مِنْ عِبَادِكَ وَاهْدِ قَلْبِيْ بِمَا هَدَيْتَ بِهِ قُلُوْبَ الصَّالِحِيْنَ مِنْ عِبَادِكَ وَسَدِّدْ لِسَانِيْ بِمَا سَدَّدْتَ بِهِ اَلْسِنَةَ الصَّالِحِيْنَ مِنْ عِبَادِكَ بِحَقِّ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صلى الله عليه وسلم
Robbisyrohlii shodrii bimaa syarohta bihii shuduurosh shoolihiina min ‘ibaadika wa yassirlii amrii bimaa yassarta bihii umuurosh shoolihiina min ‘ibaadika wahdi qolbii bimaa hadaita bihii quluubash shoolihiina min ‘ibaadika wa saddid lisaanii bimaa saddadta bihii alsinatash shoolihiina min ‘ibaadika bihaqqi sayyidinaa muhammadin shollallaahu ‘alaihi wa sallam.
Artinya: Ya Tuhanku, lapangkanlah dadaku dengan sesuatu yang mana dengannya Engkau telah melapangkan dada orang-orang saleh dari kalangan hamba-hamba-Mu. Mudahkanlah urusanku dengan sesuatu yang mana dengannya Engkau telah memudahkan urusan orang-orang saleh dari kalangan hamba-hamba-Mu.
Berilah hatiku petunjuk dengan sesuatu yang mana dengannya Engkau telah menunjukkan hati orang-orang saleh dari kalangan hamba-hamba-Mu. Luruskanlah lisanku dengan sesuatu yang mana dengannya Engkau telah meluruskan lisan orang-orang saleh dari kalangan hamba-hamba-Mu, melalui kemuliaan Nabi Muhammad SAW.”
Itulah doa memohon kecerdasan agar mampu menghafalkan hingga menguasai materi.
***