SERAYUNEWS – Bacaan doa untuk orang sakit agar cepat sembuh. Mendoakan orang yang sakit adalah amalan yang baik dikerjakan sesama muslim.
Dalam Islam juga sangat dianjurkan mendoakan orang yang sakit. Hal ini merupakan bentuk kepedulian kepada sesama. Hal ini merupakan hak sesama muslim sebagaimana disebutkan Rasulullah SAW dalam hadisnya:
“Hak muslim atas muslim lainnya ada lima, yaitu: menjawab salam, menjenguk yang sakit, mengiringi jenazah, memenuhi undangan, dan mendoakan yang bersin.” (HR Bukhari, Muslim, dan Ibnu Majah)
Berikut beberapa doa yang bisa diamalkan muslim ketika menjenguk orang sakit seperti dikutip dari buku Tuntunan Doa & Zikir untuk Segala Situasi & Kebutuhan karya Ali Akbar bin Muhammad bin Aqil dan kitab Al-Adzkar oleh Imam Nawawi terjemahan Ulin Nuha.
Doa ini dibaca sambil menyebut nama orang yang sakit. Hal ini pernah dilakukan Rasulullah SAW ketika menjenguk Sa’ad bin Abi Waqqash. Nama Sa’ad dapat diganti dengan nama orang yang sakit.
Berikut doanya:
اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا
Arab Latin: Allāhummasyfi Sa’dan. Allāhummasyfi Sa’dan. Allāhummasyfi Sa’dan.
Artinya, “Tuhanku, sembuhkan Sa’ad. Tuhanku, sembuhkan Sa’ad. Tuhanku, sembuhkan Sa’ad,”
Abu Dawud dan At-Tirmidzi meriwayatkan bahwa Nabi Muhammad SAW membaca doa berikut sebanyak 7 kali di hadapan orang yang sakit.
أَسْأَلُ اللهَ العَظِيْمَ رَبَ العَرْشِ العَظِيْمِ أَنْ يَشْفِيَكَ
Arab latin: As’alullāhal azhīma rabbal ‘arsyil ‘azhīmi an yassfiyaka.
Artinya, “Aku memohon kepada Allah yang agung, Tuhan arasy yang megah agar menyembuhkanmu.”
Umat Islam dapat memohon ampunan kepada Allah SWT untuk orang yang sakit atau ketika sakit. Doa tersebut pernah dibaca Nabi SAW ketika menjenguk Salman Al-Farisi.
شَفَى اللهُ سَقَمَكَ، وَغَفَرَ ذَنْبَكَ، وَعَافَاكَ فِي دِيْنِكَ وَجِسْمِكَ إِلَى مُدَّةِ أَجَلِكَ
Arab latin: Syafākallāhu saqamaka, wa ghafara dzanbaka, wa ‘āfāka fī dīnika wa jismika ilā muddati ajalika.
Artinya, “Wahai (sebut nama orang yang sakit), semoga Allah menyembuhkanmu, mengampuni dosamu, dan mengafiatkanmu dalam hal agama serta fisikmu sepanjang usia.”
Doa ini dibaca malaikat Jibril ketika Nabi SAW sakit. Berikut bunyinya,
بِاسْمِ اللهِ، أَرْقِيْكَ مِنْ كُلِّ شَيْءٍ يُؤْذِيْكَ مِنْ شَرِ كُلِّ نَفْسٍ أَوْ عَيْنِ حَاسِدٍ، اللهُ يَشْفِيْكَ بِاسْمِ اللَّهِ أَرْقِيْكَ
Arab latin: Bismillahi arqika min kulli syai’in yu’dzika min syarri kulli nafsin aw ainin haasidin, Allahu yasyfika bismillahi arqika
Artinya: “Dengan Nama Allah, aku meruqyahmu dari segala sesuatu yang menyakitimu, dan dari keburukan segala jiwa atau mata yang dengki. Semoga Allah menyembuhkanmu. Dengan Nama Allah aku meruqyahmu.”
Itulah beberapa bacaan doa untuk orang sakit yang dapat diamalkan untuk memohon kesembuhan.
***