SERAYUNEWS – Ada 3 kecamatan di Cilacap yang akan terdampak pembangunan proyek jalan Tol Cilacap-Jogja. Selain itu, di wilayah tersebut juga merupakan lokasi pintu gerbang exit tol.
Jalan Tol Cilacap akan sepanjang 121,75 kilometer dan berhenti di Jogja tepatnya di Kulon Progo, DIY.
Sepanjang pembangunan jalan tol ini akan melewati beberapa kabupaten dan ratusan desa yang siap-siap tergusur akibat proyek ini.
Pentingnya jalan tol adalah untuk meningkatkan transportasi dan mobilitas antar kota dan antra provinsi.
Jalan tol adalah jalan yang berbayar saat melintasinya karena ini sebagai bentuk kontribusi masyarakat terhadap negara melalui pajak bayar tol.
Oleh karena itu, nantinya akan ada 2 pintu gerbang exit tol di wilayah Cilacap sebagai pintu masuk dan keluar kendaraan.
Rute jalan tol Cilacap-Jogja adalah Banyumas, Kebumen, Purworejo dan berakhir di Kulon Progo DIY.
Jika tidak ada perubahan maka exit tol Cilacap-Jogja akan berada di Jalan Raya Sampang – Buntu atau tepatnya di Desa Buntu dekat dengan Sari Rasa Waterpark.
Kecamatan Kesugihan
– Desa Dondong
– Desa Planjan
– Desa Karangjengkol
– Desa Kesugihan
Kecamatan Maos
– Desa Karangrena
– Desa Klapagada
– Desa Maos Kidul
– Desa Maos Lor
– Desa Kalijaran
– Desa Mrenek
Kecamatan Sampang
– Desa Paketingan
– Desa Ketanggung
– Desa Nusajati
– Desa Paberasan
Kecamatan Kroya
– Desa Mujur Lor
– Desa Buntu
Itulah 3 kecamatan di Cilacap yang akan tergusur proyek jalan Tol Cilacap-Jogja.***