SERAYUNEWS – Ribuan pendukung Paslon Presiden-Wakil Presiden, Ganjar Pranowo – Mahfud MD, memadati halaman Gor Satria pada acara Pesta Rakyat Ganjar-Mahfud, Kamis (11/01/2024) malam.
Malam itu, Pesta Rakyat Ganjar-Mahfud meriah dengan penampilan Vibration Entertainment, Tipe-X, dan NDX AKA. Tak kurang dari 10.000 lebih pendukung, dengan dominasi kelompok milenial dan gen Z. Mereka mendeklarasikan dukungan, untuk kemenangan Ganjar-Mahfud.
Caleg DPR RI Fraksi PDI P, Dapil VIII (Banyumas-Cilacap), Adisatrya Suryo Sulisto, bersama mantan Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono mengaku, sangat menikmati acara malam itu.
Adisatrya mengapresiasi antusias pendukung yang datang malam itu. Dia merasakan, animo anak-anak muda yang luar biasa tumpah ruah dan pecah di GOR Satria.
“Luar biasa animo anak-anak muda banyumas, baru kali ini saya menyaksikan langsung semangat untuk berpartisipasi dalam acara Pesta Rakyat Ganjar Mahfud. Saya berpesan kepada generasi muda milenial & gen z, menangkan Ganjar Mahfud! Pilih Ganjar Mahfud yang sudah jelas kinerjanya, jelas programnya menuju Indonesia emas,” kata dia.
Begitu juga dengan Sadewo, sebagai tim pemenangan Ganjar-Mahfud, dalam orasinya di atas panggung menegaskan, jangan ragu memilih Paslon nomor 03 saat pencoblosan nanti.
“Menangkan Ganjar-Mahfud, Pilih Ganjar Mahfud TOP GUN Indonesia Tas Tes, Sat Set pasti menang,” kata Sadewo.
Pelantun single ‘Rambut Putih’, NDX AKA menyampaikan, mereka sangat penuh semangat memimpin ribuan warga Purwokerto mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar-Mahfud.
“Kita juga mendoakan yang terbaik untuk pak Ganjar dan pak Mahfud, semoga menjadi pemimpin bangsa,” kata NDX AKA, usai pentas.
Dina, pengunjung Pesta Rakyat Ganjar-Mahfud malam itu menyatakan, yakin dia akan memilih Paslon Ganjar-Mahfud 14 Februari nanti. Dia mengaku, fans berat Ganjar Pranowo.
“Saya melihat kecerdasan pak Ganjar sewaktu debat capres kemarin. Beliau mengutamakan pemerintahan yang efisien, cepat, supaya dapat menyelesaikan masalah-masalah di negara. Sangat pantas jika pak Ganjar dan pak Mahfud memakai slogan Sat-Set untuk pemerintahannya,” kata Dina.
Deklarasi ini menciptakan gelombang antusiasme di tengah masyarakat, menandai awal pergerakan politik yang mengakar kuat di kalangan pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.