Purwokerto, serayunews.com
Menurut keterangan Kapolresta Banyumas, Kombes Pol M Firman L Hakim melalui Kasat Lantas Polresta Banyumas, Kompol Ari Prayitno, pihaknya membenarkan adanya peristiwa tersebut. Informasi awal adanya pembobolan akun tersebut berasal dari masyarakat yang menginforkan ke anggota Polresta Banyumas, jika akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas meretweet konten pornografi.
“Kemarin malam, kami mendapati informasi itu dari masyarakat. Kemudian kami langsung mengeceknya. Saat ini sudah ditangani oleh Sat Reskrim Polresta Banyumas,” ujar Kompol Ari, Minggu (7/11).
Ari menambahkan, akun Twitter tersebut sebenarnya sudah tidak aktif sejak tahun lalu. Menurutnya postingan terakhir yang dilakukan oleh akun Twitter Sat Lantas Polresta Banyumas, pada pertengahan tahun 2020 lalu.
“Memang sudah lama tidak aktif, kebetulan kami beralih ke media sosial yang lain,” kata dia.
Meski demikian, pihaknya tengah berusaha untuk menelusuri kasus tersebut, dan tengah menyerahkan kasus tersebut ke Sat Reskrim Polresta Banyumas, guna mengusut dalang di balik pelaku pembobolan.