SERAYUNEWS– Pemain Timnas Indonesia U17, Amar Brkic berkesempatan main di laga melawan Panama U17, Senin (13/11/2023) pukul 19.00 WIB. Pemain blasteran Bosnia-Kebumen itu sebelumnya gagal main saat laga pembuka Indonesia di Piala Dunia U17 melawan Ekuador. Saat itu, Amar tidak fit sehingga tak turun ke lapangan.
Seperti dikutip dari pssi.org, bakal mainnya Amar harapannya membuat kekuatan Indonesia bertambah. Pelatih Indonesia U17 Bima Sakti Tukiman mengatakan, Amar sudah 100 persen fit. Bahkan, Amar sudah mulai berlatih bersama tim.
“Dia latihan sama-sama dan bergabung dengan teman-teman yang lain. Kami berharap kondisi pemain bisa lebih baik karena dua hari recovery. Kami ice bath kemudian massage,” kata pelatih timnas Indonesia U17 Bima Sakti.
Bek kanan Indonesia, Welber Jardim menyambut baik bakal mainnya Amar melawan Panama. Welber yang blasteran Indonesia-Brasil ini mengatakan, bahwa Amar adalah pemain bagus. “Dia akan membantu kita, seperti semua pemain lainnya juga dari Indonesia,” ungkap Welber Jardim.
Amar adalah pemain yang bargabung ke timnas U17 belum lama. Dia adalah pemain blasteran yang kini bermain di Hoffenheim, klub asal Jerman. Beroperasi di sayap, Amar harapannya bisa memberikan kekuatan ekstra pada Indonesia di laga melawan Panama. Ayah Amar berasal dari Bosnia dan ibunya berasal dari Gombong, Kebumen, Jawa Tengah.
Laga melawan Panama bisa jadi penentu bagi Indonesia. Jika mampu mengalahkan Panama, maka Indonesia memiliki peluang besar untuk lolos ke 16 besar. Setidaknya, jika mampu mengalahkan Panama, Indonesia memiliki kans menjadi salah satu dari empat tim terbaik posisi tiga.
Indonesia ada di grup A pada ajang Piala Dunia U17 ini. Indonesia satu grup dengan Ekuador, Panama, dan Maroko. Anak asuh Bima Sakti tersebut telah melakoni satu laga dan mendapatkan hasil imbang 1-1 melawan Ekuador. Masih ada dua laga bagi Indonesia yakni melawan Panama pada hari ini dan melawan Maroko Kamis pekan ini.
Indonesia baru pertama kali berlaga dalam Piala Dunia U17. Dalam sejarahnya, Indonesia belum pernah bermain di ajang Piala Dunia U17. Kali ini Indonesia bisa bermain di Piala Dunia U17 karena berstatus sebagai tuan rumah.
Sebenarnya, tuan rumah Piala Dunia U17 tahun ini adalah Peru. Namun, Peru memiliki kendala soal infrastruktur. Karena itu, Peru memutuskan mengundurkan diri. Kemudian, FIFA menunjuk Indonesia sebagai pengganti Peru. Perhelatan Piala Dunia U17 di Indonesia berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember 2023.