Purbalingga, serayunews.com
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Umar Fauzi menyampaikan area longsor adalah talud jalan. Longsor sepanjang 12 meter, dengan ketinggian sskitar 1,5 meter.
“Lokasi Desa Kasih RT 03 RW 04, jalan penghubung RT 03 – RT 04 Rw 4, Kecamatan Kertanegara,” katanya.
Dijelaskan, bahwa kondisi area tersebut, khususnya pada bagian bawah jalan sudah berrongga. Sehingga rawan amblas jika dilewati kendaraan yang memiliki beban berat.
“Jadi bagi masyarakat yang melintas, diimbau untuk lebih berhati-hati” ujarnya.
Sementara itu, BPBD telah melakukan assessment. Telah dikirim juga bronjong, sebanyak 15 lembar. Bronjong itu bisa dipasang sebagai penanganan darurat. “BPBD sudah mengirimkan bronjong sebanyak 15 lembar untuk penanganan darurat tetapi belum terpasang,” kata dia.
Dia menambahkan, untuk penanganan selanjutnya, rencananya akan diadakan pengerjaan talud permanen oleh desa menggunakan Dana Desa (DD). “Nantinya akan dibuat permanen menggunakan dana desa,” kata Umar.