Purbalingga, serayunews.com
Hujan turun menguyur wilayah Kabupaten Purbalingga, Senin (14/03/2022). Hampir semalam suntuk hujan tidak berhenti. Akibatnya, aliran sungai meluap dan merendam pesawahan. Setidaknya ada sekitar 35 hektar sawah di Desa Gambarsari terancam gagal panen.
Pj Kepala Desa (Kades) Gambarsari, Sugimin menyampaikan, area persawahan di Desa Gambarsari Purbalingga terendam banjir sejak Senin malam. Air berasal dari luapan sungai susukan dan kedung jeruk. “Ada sekitar 35 hektar sawah yang terdampak banjir,” katanya, Selasa (15/03/2022).
Rata-rata usia padi di area pesawahan itu sudah siap panen. Namun akibat banjir tanaman padi menjadi rusak. Para petani harus siap jika merugi atau bahkan gagal panen. “Akibat banjir jadi terancam gagal panen,” ujarnya.
Bagi para petani padi, sawahnya terendam tentu menyebabkan kerugian. Namun, banjir bagi beberapa orang membawa rejeki. Sejak Selasa pagi, puluhan orang nampak mancing di area pesawahan yang tergenang. Bahkan, ada juga yang membawa jaring untuk mencari ikan. Ikan-ikan yang didapat cukup besar. Dimungkinkan ikan berasal dari kolam-kolam warga yang jebol atau meluap.