SERAYUNEWS – Simak informasi cara tarik tunai kartu kredit BCA dengan mudah. Nasabah Bank Central Asia (BCA) yang menggunakan kartu kredit bisa melakukan transaksi tarik tunai.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum bertransaksi. Tentu saja ada biaya dan bunga yang dikenakan saat melakukan penarikan uang pakai kartu kredit.
Terdapat cicilan pokok dan bunga yang ditanggung nantinya. Setiap penarikan uang tunai menggunakan kartu kredit akan dikenakan biaya tambahan.
Anda perlu mempertimbangkan matang-matang agar tagihan tidak semakin membengkak.
Sebagai informasi, tarik tunai kartu kredit sejatinya tergantung pada kebijakan bank dan jenis kartu kredit yang dimiliki. Bagi pemegang kartu kredit BCA Everyday, nasabah akan dikenakan biaya 4 persen dari total penarikan atau minimal Rp 40.000, tergantung mana yang paling besar.
Sedangkan biaya lainnya seperti biaya overlimit sebesar Rp 40.000 sampai Rp 50.000 tergantung jenis kartu, dan tentu saja bunga sebesar 1,75 persen per bulan.
Simak panduan caranya berikut ini:
Pengguna kartu kredit bisa menggunakannya untuk transaksi tarik tunai saat darurat.
***