SERAYUNEWS – Memberikan rating di Google adalah cara efektif untuk berbagi pengalaman dan membantu orang lain membuat keputusan yang lebih baik.
Dengan memberikan rating, Anda juga membantu bisnis atau tempat yang Anda kunjungi untuk meningkatkan kualitas layanan mereka.
Nah, jika penasaran dengan cara membuat rating di Google, Anda bisa menyimak artikel ini sampai akhir. Redaksi akan menyajikannya untuk Anda.
Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah masuk ke akun Google. Jika belum memiliki akun Google, Anda harus mendaftar terlebih dahulu.
Kemudian, Anda dapat Masuk ke akun memastikan bahwa review dan rating dapat diverifikasi dan diakses oleh orang lain.
Buka Google Maps atau gunakan mesin pencari Google untuk menemukan bisnis atau tempat yang ingin Anda berikan rating.
Ketik nama bisnis atau tempat tersebut di kolom pencarian. Setelah menemukannya, klik pada nama bisnis atau tempat tersebut untuk membuka profilnya.
Di halaman profil bisnis atau tempat tersebut, gulir ke bawah hingga Anda menemukan bagian review atau ulasan.
Di sini, Anda akan melihat rating bintang dan review yang sudah diberikan oleh pengguna lain. Klik pada tombol Tulis ulasan atau Write a review.
Langkah berikutnya adalah memberikan rating bintang. Anda dapat memberikan rating dari 1 hingga 5 bintang.
Nah, dengan 1 bintang berarti sangat tidak puas dan 5 bintang berarti sangat puas. Klik pada jumlah bintang yang sesuai dengan pengalaman Anda.
Setelah memberikan rating bintang, Anda akan diminta untuk menulis ulasan. Tuliskan pengalaman Anda secara rinci, sebutkan aspek-aspek yang Anda sukai atau tidak sukai.
Ulasan yang baik dan konstruktif akan sangat berguna bagi bisnis dan calon pelanggan lainnya. Usahakan untuk menulis ulasan yang jujur dan objektif.
Anda juga dapat menambahkan foto untuk mendukung ulasan. Klik pada ikon kamera untuk mengunggah foto dari perangkat Anda.
Nantinya, foto dapat membantu orang lain mendapatkan gambaran yang lebih jelas tentang tempat atau produk yang Anda ulas.
Setelah selesai menulis ulasan dan menambahkan foto, klik tombol Kirim atau Publish.
Ulasan Anda akan dipublikasikan dan dapat dilihat oleh pengguna Google lainnya. Anda bisa mengedit atau menghapus ulasan kapan saja melalui profil Google.
Dengan mengikuti langkah di atas, Anda bisa memberikan rating dan ulasan yang bermanfaat di Google.*** (Umi Uswatun Hasanah)