SERAYUNEWS – Bagi sebagian orang, mengonsumsi daging kurban menjadi hal yang mereka hindari karena khawatir kadar kolesterolnya naik.
Meskipun demikian, sebenarnya tak selamanya mengonsumsi daging kurban otomatis membuat kolesterol Anda melonjak tinggi.
Ada beberapa tips sederhana yang dapat diikuti supaya Anda tetap bisa menikmati daging kurban tanpa perlu khawatir lagi.
Melansir dari berbagai sumber, berikut adalah tujuh tips sehat meski makan daging kurban.
Kunci utama dalam menjaga kadar kolesterol Anda adalah mengontrol porsi makan.
Sehingga, hindari mengonsumsi daging kurban dalam jumlah yang berlebihan. Intinya, jangan sampai Anda punya kebiasaan memakan daging dalam porsi yang tak wajar.
Setelah menikmati berbagai hidangan daging kurban, pastikan untuk mengonsumsi buah-buahan.
Buah-buahan kaya akan serat serta vitamin yang bisa menjadi penawar setelah makan dedagingan.
Tak kalah penting, cobalah tetap aktif berolahraga usai makan daging.
Meski begitu, pastikan Anda memberi jeda waktu bagi tubuh dan jangan langsung olahraga setelah makan.
Mengonsumsi air putih dalam jumlah yang cukup juga akan membantu proses pencernaan dalam tubuh Anda.
Sehingga, disarankan agar Anda minum air putih, terutama air putih hangat usai makan daging-daging tersebut.
Saat mengonsumsi daging kurban, jangan lupa untuk menambahkan sayuran dalam hidangannya.
Sayur mayur kaya akan serat, vitamin, dan mineral yang membantu mengimbangi lemak dari daging serta membuat Anda lebih sehat.
Alih-alih menggoreng daging, cobalah metode memasak yang lebih sehat seperti memanggang atau merebusnya.
Metode seperti ini tidak akan menambah jumlah lemak jenuh dalam menu makanan Anda.
Jika Anda ingin mengonsumsi daging kambing, maka Anda dapat memilih daging kambing muda.
Daging kambing muda cenderung memiliki kadar kolesterol yang lebih rendah dibandingkan dengan daging lainnya.
Dengan mencermati beberapa tips di atas, maka Anda bisa menikmati daging kurban dan tidak takut lagi kolesterol naik. Semoga bermanfaat.***