SERAYUNEWS – Jika Anda sedang mencari referensi ataupun contoh jurnal pembelajaran sosial emosional untuk PPG Dalam Jabatan (Daljab) 2024, maka Anda berada di artikel yang tepat. Di sini, Anda akan menemukan panduan lengkap yang bisa Anda cermati.
Saat ini, tak sedikit para guru atau calon guru yang membutuhkan contoh jurnal ini sebagai bagian dari tugas mereka dalam program PPG Daljab.
Untuk itu, berikut SerayuNews.com sajikan contoh jurnal maupun garis besar yang bisa dijadikan bahan referensi.
Dalam bagian pendahuluan, Anda dapat menuliskan seperti berikut. Pembelajaran Sosial dan Emosional (SEL) merupakan pendekatan yang sangat penting dalam pendidikan masa kini.
Melalui SEL, siswa dapat belajar dengan lebih efektif, memperkuat keterampilan sosial, dan mengembangkan karakter yang sejalan dengan Profil Pelajar Pancasila.
Jurnal ini akan memberikan gambaran tentang bagaimana pembelajaran sosial emosional diterapkan di sekolah, dengan fokus pada penguatan karakter siswa.
Dalam perencanaan kegiatan, ada lima aspek utama yang harus diperhatikan:
Pada tahap ini, tuliskan secara rinci bagaimana kegiatan berlangsung sesuai dengan perencanaan yang telah dibuat. Sertakan detail tentang proses pembelajaran, metode yang digunakan, dan interaksi siswa selama kegiatan berlangsung.
Jelaskan hasil dari berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan. Selain itu, silahkan tinjau masing-masing aspek perencanaan sebelumnya dan bagaimana implementasinya di lapangan.
Setelah pelaksanaan kegiatan, tuliskan refleksi Anda mengenai dampak pembelajaran sosial dan emosional terhadap siswa. Misalnya, apakah ada perubahan signifikan dalam perilaku atau sikap siswa atau tidak.
Setelah itu, identifikasi juga tantangan yang mungkin muncul selama proses pembelajaran lengkap besarta solusinya.
Misalnya, Anda dapat menuliskan bahwa pembelajaran sosial dan emosional memainkan peran kunci dalam pengembangan karakter siswa sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila. Oleh karena itu, penting bagi guru untuk terus mendukung dan mengintegrasikan SEL dalam pembelajaran sehari-hari.
Setelah itu, tuliskan rekomendasikan strategi atau pendekatan yang dapat digunakan untuk meningkatkan efektivitas SEL di kelas.
Bagian ini berisi masukan dan tanggapan dari siswa mengenai pembelajaran yang telah dilakukan. Feedback dari siswa dapat menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan di masa mendatang.
Dengan mengikuti garis besar ini, maka Anda dapat menyusun jurnal pembelajaran sosial emosional yang komprehensif untuk tugas PPG Daljab 2024. Semoga bermanfaat.***