SERAYUNEWS– Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Banyumas, merencanakan berbagai kegiatan perbaikan jalan selama tahun 2024. Ada sembilan lokasi yang bakal dapat penanganan perbaikan jalan. Selain jalan, DPU Banyumas juga telah menyiapkan perecanaan untuk pembangunan jembatan.
Subkoordinator Pembangunan Jalan DPU Banyumas, Rusli Kurnia mengungkapkan, untuk kegiatan rontruksi jalan rinciannya yakni penanganan long segement.
Kemudian pemeliharaan rutin, pemeliharaan berkala, peningkatan atau rekontruksi ruas Jalan Kemranjen-Sibalung, mulai Selasa (5/3/2024). Sumber anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK), dengan nilai pagu mencapai Rp 9.667.398.000.
Kemudian ada juga rencana penanganan long segment di ruas Jalan Sokaraja-Kembaran sumber dana DAK dengan nilai pagu mencapai Rp 8.960.000.000. Berikutnya ada rehabilitasi Jalan Gunung Slamet Kelurahan Bobosan, Kecamatan Purwokerto Utara.
Sumber dana melalui Bantuan Gubernur senilai Rp 201 juta. Selanjutnya rehabilitasi Jalan Kebasen-Sawangan ruas No 177 Kabupaten Banyumas, dari dana Bantuan Gubernur senilai Rp 900 juta.
Rehabilitasi jalan berikutnya yakni di Jalan Kelurahan Arcawinangun, Kecamatan Purwokerto Timur, bersumber dari Bantuan Gubernur dengan nilai pagu mencapai Rp 800 juta.
Rehabilitasi Jalan Khalang-Karangtengah yang juga bersumber dari Bantuan Gubernur dengan nilai pagu Rp 1,2 miliar. Rekontruksi Jalan Parungkaman Cidora, Kecamatan Lumbir bersumber dari Bantuan Gubernur dengan nilai pagu Rp 1,4 miliar.
Berikutnya ada rekontruksi Jalan Parungkamal-Randegan ruas No 251 Kecamatan Lumbir, bersumber dari Bantuan Gubernur. Nilai pagu mencapai Rp 2 miliar dan terakhir Rekontruksi Jalan Krapyak-Ciwera Ruas No 254, Kecamatan Lumbir bersumber dari Bantuan Gubernur dengan nilai pagu mencapai Rp 1 miliar.
“Untuk sub kegiatan pembangunan jembatan yakni pembangunan jembatan Sungai Serayu Pengalongan-Mandirancan Tahap IV di Kecamatan Patikraja, dananya bersumber dari DAU Earmark dengan nilai pagu mencapai Rp 4 miliar,” kata dia.