Banyumas, serayunews.com
Kepala UPT Damkar dan Penyelamatan Satpol PP Banyumas, Andaru Budilaksono menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan adanya orang tercebur ke sumur sekitar pukul 01.30 WIB. Dari laporan tersebut, petugas langsung menuju ke lokasi.
“Kami kemudian menyiapkan sejumlah peralatan seperti tali dan tangga, untuk melakukan penyelamatan,” kata dia.
Baca juga: [insert page=’nyeleneh-spesialis-pembobol-sekolah-yang-ditangkap-polresta-banyumas-ini-selalu-beraksi-tanpa-busana’ display=’link’ inline]
Setelah berbagai upaya dari petugas dan warga sekitar, akhirnya korban berhasil diselamatkan.
“Informasinya, sekitar pukul 23.30 WIB salah satu anak korban mendengar suara meminta tolong. Ketika melakukan pengecekan, korban sudah di dalam sumur. Ternyata korban terjatuh ke sumur yang kedalamannya sekitar 10 meter. Alhamdullilah bisa kami evakuasi dalam keadaan selamat,” ujarnya.
Andaru menambahkan, korban merupakan penyandang disabilitas yang memang untuk berjalan saja harus menggunakan alat bantu. Korban terjatuh ke sumur, saat mencongkel pintu rumah untuk keluar.