Deretan Keuntungan Jika Daftar Shopee Affiliate, Bisa Dapat Komisi Besar Setiap Hari

SERAYUNEWS – Shopee Affiliate merupakan suatu program pemasaran yang memungkinkan setiap orang bisa menjadi konten kreator dan mendapatkan penghasilan tambahan dengan mempromosikan berbagai macam produk Shopee di media sosial pribadi.
Melalui Shopee Affiliate, kamu bisa mendapatkan komisi jika ada orang yang membeli produk yang kamu iklankan di media sosial milikmu.
Ada beberapa keuntungan ikut Shopee Affiliate untuk dapat penghasilan tambahan. Tapi, pastikan dulu Anda memiliki sosial media yang aktif dan terbuka untuk umum serta memiliki akun Shopee.
Hanya dengan mendaftarkan diri dan tanpa modal yang besar, para pengguna Shopee bisa mulai menciptakan konten-konten orisinal dan menarik dan jangan lupa untuk menyematkan link khusus Shopee Affiliate milikmu.
Lantas apa saja keuntungan yang bisa dirasakan oleh para pengguna jika bergabung dengan Shopee Affiliate?
Keuntungan Menjadi Affiliate Shopee
Berikut keuntungan yang akan didapatkan dari Shopee Affiliates Program dilansir laman Shopee:
- Komisi tetap dari 2,5% hingga 10% untuk produk Shopee Mall, Shopee Supermarket, Star+, dan Star Seller.
- Komisi XTRA 3x lipat lebih banyak dari komisi affiliate
- Produk dan voucher GRATIS dengan mengikuti campaign Shopee.
- Bonus Rp 1.850.000 untuk 1200 pesanan pertama.
- Bonus komisi 15% dari Shopee Affiliate Team.
- Proses daftarnya mudah dan tidak ada kontrak eksklusif yang mengikat.
Tidak hanya itu, tentu nya ada keuntungan yang lebih spesial lagi bagi para penjual dan mitra brand. Penjual dan mitra brand juga bisa mendaftarkan produk dan toko nya agar bertanda Komisi XTRA dan mendapatkan tambahan keuntungan berupa peningkatan trafik serta penjualan melalui kolaborasi dan promosi dari lebih banyak Shopee Affiliate.
***