Purbalingga, serayunews.com
“Material longsor menutup selokan air dan mengakibatkan air masuk ke jalan raya. Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan PMI langsung terjun ke lokasi untuk membersihkan longsoran tanah,” kata Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purbalingga Umar Fauzi, Senin (10/10/2022) malam.
Saat ini menurutnya tim sudah membersihkan material longsor yang menutup selokan. Sehingga arus lalu lintas aman terkendali. Petugas masih bersiaga di lokasi untuk membersihkan sisa longsoran tanah.
“Karena hujan masih turun, longsor susulan yang bisa menutup jalan harus kita antisipasi,” terangnya.
Sementara itu tanah longsor juga kembali terjadi di Desa Karangbawang Kecamatan Rembang. Kondisi tersebut mengakibatkan di titik pertama jalan tidak bisa dilalui karena tertutup tanah.
“Di titik kedua, curah hujan yang tinggi menyebabkan banjir ke masjid dan khawatirnya akan memicu longsor susulan,” imbuhnya.