SERAYUNEWS – Kumpulan kata-kata ucapan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) yang diperingati tanggal 29 Mei 2024.
Tidak banyak yang tahu 29 Mei memperingati hari apa? Tidak banyak yang tahu tentang peringatan Hari Lanjut Usia ini. Tujuannya adalah semakin menghargai peran penting para lansia dalam memajukan bangsa, mempertahankan kemerdekaan, hingga upaya pembangunan bangsa dan negara.
Sebagai informasi, melansir dari laman resmi Kementerian Sosial RI, peringatan HLUN pertama kali diinisiasi atas peran Dr KRT Radjiman Widyodiningrat. Ia memimpin sidang BPUPKI pada tanggal 29 Mei 1945.
Kala itu, ia menjadi anggota paling sepuh. Kemudian, HULN dicanangkan pertama kali pada 29 Mei 1996 di Semarang. Pada tahun 2024, Kementerian Sosial RI mengusung tema “Lansia Terawat, Indonesia Bermartabat”.
Salah satu cara menghormati dan memberikan dukungan kepada para lansia adalah berbagi ucapan.
Ucapan ini sebagai bentuk apresiasi dan mendukung orang tua, kakek-nenek serta orang-orang lansia yang memiliki peran penting di lingkungan sekitar.
***