SERAYUNEWS – Warga Desa Kotayasa RT 03 RW 05, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas geger karena kebakaran rumah warga, Selasa (12/12/2023) dini hari. Kebakaran bersumber dari hubungan arus pendek di rumah tersebut, hingga menyebabkan percikan api dan membakar sejumlah perabotan.
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Sumbang, AKP Akhir menjelaskan, kebakaran di rumah milik Karsam itu terjadi sekitar pukul 00.00 WIB.
“Saat itu pemilik rumah sedang pergi. Ada warga yang melihat asap dan api dari dalam rumah. Melihat hal tersebut, warga kemudian memadamkan api dengan peralatan seadanya,” kata dia.
Warga lainnya pun menghubungi petugas Polsek dan Koramil Sumbang. Bersama dengan warga, mereka pun membantu proses pemadaman api. Hingga beberapa menit kemudian, api pun berhasil padam.
“Dari hasil pengecekan kami di lokasi kejadian, kebakaran akibat hubungan arus pendek di rumah,” ujarnya.
Kapolsek juga memastikan, tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut. Namun, dengan berbagai kerusakan, Karsam mengalami kerugian mencapai Rp 20 juta.
“Hari ini, kami bersama TNI dan stake holder terkait melakukan pendataan dan membantu membersihkan puing-puing kebakaran,” kata dia.
Atas peristiwa tersebut, Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati ketika meninggalkan rumah. Pastikan rumah dalam keadaan aman, ketika di tinggalkan.
“Lebih berhati-hati dan selalu waspada, apalagi meninggalkan rumah dalam keadaan kosong,” ujarnya.