SERAYUNEWS – Baca doa sebelum tidur adalah salah satu hal baik yang bisa menjadi rutinitas sehari-hari. Salah satunya doa supaya mudah tidur nyenyak.
Tidur dalam durasi yang singkat membuat seseorang jadi merasa kurang tidur. Bagi orang dewasa yang banyak aktivitas, tidur adalah kunci untuk mengembalikan tenaga lagi.
Harapannya bisa cepat tidur dengan nyenyak dan nyaman. Keesokan harinya dapat bangun dengan semangat dan memiliki energi yang cukup baik untuk beraktivitas.
Pada dasarnya, setiap orang memerlukan tidur untuk mengistirahatkan tubuh serta pikiran. Tidak dapat dipungkiri, ada kalanya juga mengalami kelelahan fisik dan pikiran, kesulitan tidur, dan cemas.
Seorang muslim dapat membaca doa susah tidur agar perasaan lebih tenang. Tak lupa juga memohon perlindungan kepada Allah SWT supaya bisa istirahat.
Dalam Islam ada bacaan doa yang bisa diamalkan supaya bisa cepat tidur dengan nyenyak dan nyaman. Berikut ini kumpulan bacaan doa yang dapat diamalkan umat Islam.
Mengutip dari NU Online, Rasulullah SAW pernah mengajari doa kepada Zaid bin Tsabit yang tidak bisa tidur semalaman. Doa ini dibaca agar dapat mengatasi kesulitan tidur karena gelisah.
اللَّهُمَّ غَارَتِ النُّجُومُ وَهَدَأَتِ الْعُيُونُ وَأَنْتَ حَيٌّ قَيُّومٌ
لَا تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلَا نَوْمٌ يَا حَيُّ يَا قَيُّومُ أَهْدِئْ لَيْلِيْ وَأَنِمْ عَيْنِي
Arab-latin: Allâhumma ghâratin nujûm wa hada’atil ‘uyûn, wa anta hayyun qayyûmun, lâ ta’khudzuhû sinatun wa lâ naum. Yâ hayyu, ya qayyûm, ahdi’ laylî wa anim ‘aynî.
Artinya: Tuhanku, bintang-bintang telah “tenggelam”, dan banyak bola mata menjadi tenang sementara Kau adalah zat maha hidup dan zat maha tegak. Kantuk dan tidur tidak mempengaruhi-Mu. Wahai Zat Maha Hidup dan Zat Maha Tegak, tenangkan malam hamba dan istirahatkan sepasang bola mata hamba.
Doa ini dikutip dari buku Kitab Induk Doa dan Zikir Terjemah Kitab al-Adzkar Imam an-Nawawi.
أَعُوْذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّآمَّاتِ مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ
A’uudzu bi Kalimatilllaahit-taammaati min syarri maa kholaq
Artinya: “Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna, dari kejahatan ciptaan-Nya.”
Umat Islam dapat memohon kepada Allah agar diberikan ketenangan saat memejamkan mata. Berikut ini bacaan doanya:
Summa anzala ‘alaikum mim ba’dil-gammi amanatan nu’āsay yagsyā ṭā`ifatam mingkum wa ṭā`ifatung qad ahammat-hum anfusuhum.
Artinya: “Kemudian setelah kamu berdukacita, Allah menurunkan kepada kamu keamanan (berupa) kantuk yang meliputi segolongan daripada kamu, sedang segolongan lagi telah dicemaskan oleh diri mereka sendiri.”
Demikianlah kumpulan bacaan doa cepat tidur supaya mudah tidur dengan nyenyak dan nyaman. Panjatkan sebelum tidur terlebih ketika merasa gelisah dan ketakutan.
***