SERAYUNEWS- Ratusan petani yang tergabung dalam Relawan Tani Merdeka Banjarnegara, menyatakan siap berkomitmen menangkan Prabowo dan Gibran. Komitmen tersebut di sampaikan Ketua DPP Tani Merdeka, Don Muzakir dan segenap pengurus DPC, Rabu (6/12/2023).
Menurut Ketua DPP Tani Merdeka, Don Muzakir, Prabowo sangat serius memberikan perhatian kepada petani Indonesia. Bahkan jauh sebelum dia mencalonkan diri, sebagai capres.
“Sejak jadi Ketua HKTI, Prabowo bercita-cita agar petani sejahtera. Dengan sejahtera, Indonesia akan sukses menjadi lumbung pangan dunia. Tentu petani harus sejahtera dulu,” katanya.
Untuk mencapai sejahtera, kata dia, Tani Merdeka bertugas memenangkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden pada Pemilu 14 Februari 2024 mendatang.
Berdiri dan hadirnya Tani Merdeka, akan mensejahterakan petani. Tani Merdeka harus selalu hadir, jika ada permasalahan pada petani.
Ketua DPC Tani Merdeka Banjarnegara, Muhammad Ali mengatakan, DPC akan menggalang seluruh petani dan kelompok tani termasuk petani milenial.
“Kami akan memaksimalkan petani, pekebun serta perikanan Banjarnegara agar dapat mencapai tujuan,” katanya.
Tindaklanjutnya, kata Ali, Tani Merdeka telah mendirikan posko-posko Tani Merdeka di tingkat kecamatan. Posko tersebut, menjadi pusat perjuangan petani menuju sejahtera dengan memenangkan Prabowo-Gibran.