SERAYUNEWS – Apabila Anda tidak berhasil login setelah update game Free Fire Max, maka Anda tidak perlu khawatir.
Sebenarnya, ada beberapa langkah sederhana yang bisa Anda ikuti agar Anda bisa memainkan game Android tersebut seperti sediakala.
Lalau bagaimana caranya? Berikut adalah 7 cara mengatasi gagal login Free Fire Max setelah update.
Buka aplikasi File Explorer di HP Android Anda dan masuk ke direktori Android > data > com.dts.freefireth.
Setelah itu, hapus folder cache untuk membersihkan data sementara yang bisa menjadi penyebab masalah tersebut.
Lanjutkan dengan masuk ke folder Android > data > com.dts.freefireth > contentcache.
Silahkan hapus folder compulsory untuk membersihkan data tambahan yang juga bisa menyebabkan masalah.
Setelah membersihkan cache dan folder compulsory, cobalah untuk login kembali ke dalam game Free Fire Max.
Pastikan Anda menghubungkan HP Anda ke jaringan Internet yang stabil supaya proses login tidak memakan waktu lama.
Apabila muncul keterangan untuk update game, silahkan klik opsi tersebut.
Nantinya, proses update game ini tidak akan lama.
Biarkan proses mengunduh pembaruan tersebut berjalan sampai selesai.
Saat proses ini, pastikan kembali bahwa koneksi Internet yang terhubung di perangkat Anda tidak terputus.
Setelah selesai mengunduh update yang dibutuhkan, silahkan coba perhatikan menu utama dari game tersebut.
Pastikan bahwa profile Anda bisa diakses. Anda dapat mengklik menu ini di bagian pojok kiri atas di menu utama.
Sekarang, Anda dapat mencoba memainkan satu match. Setelah itu, pastikan bahwa Anda sudah bisa memainkan game ini menggunakan akun Anda.
Jika masih ada masalah, Anda dapat mencoba langkah-langkah di atas sekali lagi atau menghubungi customer service Garena agar Anda mendapatkan bantuan lebih lanjut.
Anda juga perlu memastikan bahwa akun Anda aman. Dalam artian, Anda harus mengecek apakah akun Anda sedang kena banned atau tidak.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, maka seharusnya Anda dapat mengatasi masalah gagal login pada Free Fire Max dengan cepat dan mudah. Semoga berhasil.***