SERAYUNEWS – Kejuaraan bulu tangkis tertua dunia, All England 2024 telah memulai hari pertama. Berikut kami sajikan hasil selengkapnya untuk Badminton Lovers (BL).
Juara All England edisi 2022, yakni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berhasil melaju dari babak 32 besar. Disusul oleh sebanyak empat wakil lainnya di pertandingan berikutnya.
Seusai laga, Bagas/Fikri merasa belum puasa meskipun berhasil mengawali turnamen dengan kemenangan. Bagi Shohibul Fikri, sisi pertahanan masih menjadi PR, karena mudah ditembus oleh lawan.
“Alhamdulillah bisa melaju ke babak kedua tapi secara permainan kami masih merasa kurang baik. Pertahanan kami belum enak sehingga mudah sekali ditembus lawan. Hal itu yang harus kami perbaiki untuk di hari Kamis nanti,” kata Fikri sebagaimana melansir laman resmi PBSI.
Selanjutnya, pasangannya yaitu Bagas Maulana yang merupakan jagoan Cilacap, kunci kemenangan perdana kali ini ialah terus bermain menyerang sejak awal.
“Kami tadi coba untuk terus menyerang, komunikasi dengan Fikri bagaimana memegang kontrol di depan,” ungkap Bagas.
Selain BakRi julukan dari Bagas/Fikri, Anthony Ginting berhasil menyusul setelah menang atas wakil Chinese Taipei. Akan tetapi, Rehan/Lisa harus menelan kekalahan usai bermain tiga game atas lawannya.
Selanjutnya, pasangan ganda campuran lainnya, Dejan/Gloria mampu menjaga asa Indonesia di sektor ini dengan menang atas unggulan kelima asal Tiongkok.
Kemudian, beruntun meraih ada Gregoria Mariska dan Apriyani/Siti Fadia. Keduanya, mampu mengatasi perlawanan musuhnya dengan straight game atau dua game sekaligus.
Court 2
• Match 5: Anthony Sinisuka Ginting (5) vs Chia Hao Lee (Chinese Taipei) : 21-13, 21-17
Court 3
• Match 3: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Alexander Dunn/Adam Hall (Skotlandia) : 21-18, 21-16
• Match 5: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (5, China) : 21-10, 21-16
Court 4
• Match 5: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (8, Hongkong) : 14-21, 21-19, 18-21