Tidak dipungkiri di masa pandemi muncul berbagai ide untuk berbisnis. Salah satunya adalah berbisnis dari kegiatan hobi yang dijalankan ketika masa pandemi. Salah satu hobi tersebut adalah hobi bersepeda. Bersepeda di masa pandemi adalah salah satu kegiatan positif yang dapat dilakukan yang dipercaya dapat meningkatkan kekebalan diri terhadap serangan virus Covid-19. Bagaimana hobi bersepeda dapat menjadi peluang bisnis di masa pandemi?
Masa pandemi telah membuat kegiatan bersepeda diminati oleh barbagai kalangan. Ini merupakan peluang untuk menjadi bisnis baru di masa pandemi. Bagi penghobi sepeda yang lama biasanya sudah memiliki grup teman bersepeda dan grup forum jual beli onderdil sepeda baru dan sepeda bekas. Bagi penghobi sepeda yang sudah lama maka dia akan memiliki informasi keberadaan onderdil maupun produk sepeda bekas daam forum jual beli dan dapat dijadikan barang untuk diperjual belikan.
Hal ini semakin besar peluangnya ketika berbagai toko sepeda kehabisan produk sepeda baru dan harus mengunggu produk yang dibeli datang dari pengiriman pabrik. Sepeda bekas menjadi alternatif yang dapat dipilih, dan disinilah muncul bisnis baru yaitu bisnis sepeda bekas.
Bisnis sepeda bekas tidak bisa berjalan jika sepeda bekas tersebut tidak diservis terlebih dahulu disinilah muncul bisnis baru yang meningkat yaitu bengkel sepeda bekas dadakan. Munculnya bengkel sepeda dadakan karena banyak yang tidak membeli sepeda baru, karena sudah memiliki sepeda sebelumnya dan lama tidak dipakai. Hal ini membuat bengkel sepeda yang ada penuh, sehingga munculah bengkel sepeda dadakan dari para penghobi sepeda yang sudah memiliki peralatan lengkap perbengkelan sepeda karena para penghobi biasanya bisa melakukan servis kecil sepedanya sendiri untuk persiapan perjalanan jarak jauh.
Dampak positifnya adalah bengkel dadakan tersebut sampai saat ini masih ada meskipun kegiatan bersepeda sudah mudai berkurang. Akan tetapi adanya kepercayaan terhadap bengkel sepeda dadakan tersebut menjadikan bisnis baru dari para penghobi sepeda tersebut sampai saat ini, yaitu melakukan servis sepeda dengan membuka bengkel sederhana maupun melayani panggilan untuk melakukan servis sepeda.
Selain hobi bersepeda ada juga yang hobi ikan hias sedang memetik hasilnya. Aktivitas masa pandemi yang dilakukan dengan menekui hobi ikan hias terutama ikan cupang saat ini mulai memetik hasil. Ikan Cupang termasuk ikan hias yang mudah dipijahkan dengan peralatan yang sederhana. Hal ini membuat populasi ikan hias ikan cupan gini berkembang pesat dan mulai dijual baik secara online maupun dijual pinggir jalan dan di pasar ikan hias. Ikan hias disukai banyak kalngan dari anak anak sampai orang tua. Warna warni ikan, gerakan ikan yang indah, berbagai bentuk ikan yang unik pemeliharaan yang mudah dan harga yang terjangkau membuat ikan ini banyak diminati dan menghiasi ruang di rumah dan juga di tempat kerja.
Hobi lainnya yang mendatangkan hasil pada saat pandemi adalah berkebun tanaman hias terumata jenis aglonema. Jenis tanaman hias ini mengalami peningkatan karena warna warninya ketika di letakkan di pot dan ditata dengan rapi membuat taman menjadi lebih indah. Peningkatan penjualan tanaman jenis aglonema ini membuat peningkatan penjualan tanaman hias lainnya sehingga hal ini berpengaruh terhadap penjualan perlengkapan lainnya untuk melengkapi tanaman hias tersebut. Perlengkapan yang mengalami peningkatan penjualan adalah penjualan pot untuk tanam hias dan rak tanaman hias. Itulah manisnya bisnis masa pandemi dari hasil menekuni hobi. Ayo jalani hobi dengan senang hati dan menjadi jalan bisnis baru yang menyenangkan dan mengtuntungkan.
By : Tegar Nursa Triawan, Program Studi Bisnis Digital, Fakultas Bisnis dan Ilmu Sosial, Universitas Amikom Purwokerto